The most-visited Bahasa Indonesia Wikipedia articles, updated daily. Learn more...
KKN di Desa Penari adalah film horor Indonesia tahun 2022 yang disutradarai oleh Awi Suryadi dari skenario yang diadaptasi dari cerita viral oleh SimpleMan. Skenario adaptasi tersebut ditulis oleh Lele Laila bersama Gerald Mamahit. Film produksi MD Pictures ini dibintangi oleh Tissa Biani, Adinda Thomas, Achmad Megantara, Aghniny Haque, Calvin Jeremy, Fajar Nugraha, dan Kiki Narendra.
Piala Thomas (bahasa Inggris: Thomas Cup) adalah kejuaraan bulu tangkis internasional untuk nomor beregu pria yang diadakan setiap dua tahun sekali. Awalnya kejuaraan ini diadakan setiap tiga tahun sekali. Namun semenjak tahun 1982 hingga kini, kejuaraan beregu pria ini diadakan setiap dua tahun sekali.
Daftar film Indonesia terlaris sepanjang masa
Berikut adalah daftar film Indonesia terlaris sepanjang masa menurut jumlah tiket yang telah terjual untuk penayangan di bioskop. Sebanyak 19 film berhasil mencapai 2 juta penonton, 5 film berhasil mencapai 3 juta penonton, 5 film berhasil mencapai 4 juta penonton, 1 film berhasil mencapai 5 juta penonton, dan 2 film berhasil mencapai 6 juta penonton.
Jepang (日本国, Nipponkoku) adalah sebuah negara kepulauan di Asia Timur. Letaknya di ujung barat Samudra Pasifik, di sebelah timur Laut Jepang, dan bertetangga dengan Tiongkok, Korea Selatan, dan Rusia. Pulau-pulau paling utara berada di Laut Okhotsk, dan wilayah paling selatan berupa kelompok pulau-pulau kecil di Laut Tiongkok Timur, tepatnya di sebelah selatan Okinawa yang bertetangga dengan Taiwan.
Piala Thomas dan Uber 2022 (nama resminya TotalEnergies BWF Thomas & Uber Cup Finals 2022 untuk alasan sponsor) adalah sebuah penyelenggaraan bersama turnamen bulu tangkis Piala Thomas dan Piala Uber. Kompetisi ini menjadi edisi ke-32 Piala Thomas dan edisi ke-29 Piala Uber. Putaran final turnamen sedang diselenggarakan di Bangkok, Thailand, pada tanggal 8 hingga 15 Mei 2022.
Indonesia (pengucapan bahasa Indonesia: [in.ˈdo.nɛ.sja]), dengan nama resmi Republik Indonesia (RI) atau lengkapnya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), adalah sebuah negara kepulauan di Asia Tenggara yang dilintasi garis khatulistiwa dan berada di antara daratan benua Asia dan Oseania, serta antara Samudra Pasifik dan Samudra Hindia. Indonesia merupakan negara terbesar ke-14 sekaligus negara kepulauan terbesar di dunia dengan luas wilayah sebesar 1.904.569 km2, serta negara dengan pulau terbanyak keenam di dunia, dengan jumlah 17.504 pulau. Nama alternatif yang umum dipakai untuk merujuk pada "Kepulauan Indonesia" tersebut adalah Nusantara.
Pesta Olahraga Asia Tenggara 2021
Pesta Olahraga Asia Tenggara 2021 (bahasa Vietnam: Đại hội Thể thao Đông Nam Á 2021), lebih dikenal sebagai 31st SEA Games, dijadwalkan untuk diselenggarakan di Hanoi, Vietnam pada 21 November hingga 2 Desember 2021 tapi ditunda karena kasus covid-19 di Vietnam sehingga di jadwalkan tanggal 12-23 Mei 2022 dan akan menyelenggarakan 40 cabang lomba, di mana banyak cabang lomba Olimpiade sebagai fokus lomba. Ini adalah kali kedua bagi Vietnam untuk menjadi tuan rumah Pesta Olahraga Asia Tenggara sejak tahun 2003. Pada tahun 2021, SEA Games 2021 ditunda.
Piala Uber (bahasa Inggris: Uber Cup) adalah kejuaraan bulu tangkis internasional untuk nomor beregu putri yang diadakan setiap dua tahun sekali. Nama kejuaraan ini berasal dari nama H.S. Betty Uber, mantan pemain bulu tangkis dari Inggris. Piala Uber pertama kali diadakan pada tahun 1957 di Preston, Lancashire, Inggris.
Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un
Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un (bahasa Arab: إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ, ʾinnā li-llāhi wa-ʾinna ʾilayhi rājiʿūna) adalah potongan dari ayat Al-Qur'an, dari Surah Al-Baqarah, ayat 156. Isi penuh ayat tersebut adalah: ٱلَّذِينَ إِذَ أَصَابَتْهُم مُّصِيبَةٌۭ قَالُوا۟ إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّ إِلَيْهِ رَاجِعُونَBacaan tersebut juga dikenal dengan sebutan istirja' atau tarji.
Anthony Sinisuka Ginting (lahir 20 Oktober 1996) adalah seorang atlet bulu tangkis tunggal putra, yang berasal dari klub SGS PLN Bandung, Indonesia. Ia memulai karier sebagai pemain bulu tangkis prestasi semenjak duduk di bangku SD dan pernah memenangi kompetisi MILO School Competition kategori tunggal putra SD pada tahun 2008. Pada tahun 2012, Anthony kembali meraih juara pada kompetisi yang sama pada kategori tunggal putra tingkat SMP.Sejak tahun 2013 Anthony mulai berpartisipasi di beberapa kompetisi bulutangkis senior, seperti Indonesia Open Grand Prix Gold, Vietnam International Challenge, dan Maldives International Challenge.
YouTube adalah sebuah situs web berbagi video yang dibuat oleh tiga mantan karyawan PayPal pada Februari 2005. Situs web ini memungkinkan pengguna mengunggah, menonton, dan berbagi video. Perusahaan ini berkantor pusat di San Bruno, California, dan memakai teknologi Adobe Flash Video dan HTML5 untuk menampilkan berbagai macam konten video buatan pengguna/kreator, termasuk klip film, klip TV, dan video musik.
Yandex NV (Rusia: Яндекс; ) adalah sebuah perusahaan multinasional Rusia yang mengkhususkan dirinya dalam produk dan layanan yang berhubungan dengan Internet, termasuk transportasi, pencarian dan layanan informasi, eCommerce, navigasi, aplikasi mobile, dan iklan online. Yandex menyediakan lebih dari 70 layanan secara total. Berkedudukan di Schiphol, Belanda, Yandex terutama melayani pelanggan di Rusia dan Persemakmuran Negara-Negara Merdeka.
Carles Puigdemont i Casamajó (lahir 29 December 1962) adalah tokoh politik Spanyol yang berasal dari etnis Catalan yang kini menjabat sebagai Presiden dari wilayah komunitas Catalunya. Sejak deklarasi kemerdekaan Catalunya pada 27 Oktober 2017, statusnya diperselisihkan. Menurut pemerintah Republik Catalunya, ia adalah presiden dan kepala negara, tetapi menurut Spanyol yang tidak mengakui kemerdekaan Catalunya, statusnya diberhentikan pemerintah pusat sejak 28 Oktober.
Pesta Olahraga Asia Tenggara (bahasa Inggris: Southeast Asian Games) atau biasa disingkat SEA Games adalah ajang multi-olahraga yang diadakan setiap dua tahun dan melibatkan 11 negara Asia Tenggara. Peraturan pertandingan di SEA Games di bawah naungan Federasi Pesta Olahraga Asia Tenggara (bahasa Inggris: Southeast Asian Games Federation) dengan pengawasan dari Komite Olimpiade Internasional (IOC) dan Dewan Olimpiade Asia (OCA).
Kleopatra VII Filopator (bahasa Yunani: Κλεοπᾰ́τρᾱ Φιλοπάτωρ, Kleopátrā Filopátōr; lahir 69 SM – wafat 10 atau 12 Agustus 30 SM) adalah penguasa aktif terakhir Kerajaan Wangsa Ptolemaios di tanah Mesir. Kleopatra juga seorang diplomat, laksamana, administrator, poliglot, dan pujangga ilmu pengobatan. Selaku putri wangsa Ptolemaios, Kleopatra adalah keturunan dari pendiri wangsanya, Ptolemaios I Soter, salah seorang mantan senapati Yunani Makedonia sekaligus pengiring Aleksander Agung.
Raden Mas Soewardi Soerjaningrat (EBI: Suwardi Suryaningrat, sejak 1922 menjadi Ki Hadjar Dewantara, EBI: Ki Hajar Dewantara, beberapa menuliskan bunyi bahasa Jawanya dengan Ki Hajar Dewantoro; 2 Mei 1889 – 26 April 1959; selanjutnya disingkat sebagai "Soewardi" atau "KHD") adalah aktivis pergerakan kemerdekaan Indonesia, kolumnis, politisi, dan pelopor pendidikan bagi kaum pribumi Indonesia dari zaman penjajahan Belanda. Ia adalah pendiri Perguruan Taman Siswa, suatu lembaga pendidikan yang memberikan kesempatan bagi para pribumi untuk bisa memperoleh hak pendidikan seperti halnya para priyayi maupun orang-orang Belanda. Tanggal kelahirannya sekarang diperingati di Indonesia sebagai Hari Pendidikan Nasional.
Voice of America atau VOA (bahasa Indonesia: Suara Amerika) adalah penyiar internasional multimedia milik pemerintah Amerika Serikat, yang menyiarkan beragam program dalam 53 bahasa sejak tahun 1942. Berpusat di Washington, D.C., VOA memiliki ratusan koresponden dan jaringan stringer yang tersebar di seluruh dunia. VOA menyiarakan lebih dari 1000 jam program berita, informasi, pendidikan, dan budaya setiap minggu ke lebih dari 100 juta orang di seluruh dunia.
Psikedelik mengacu pada subkultur psikedelik tahun 1960-an, istilah ini juga mengacu pada pengalaman psikedelik. Subkultur psikedelik termasuk seni psikedelik, musik psikedelik dan gaya berpakaian selama era itu. Tren ini terutama dihasilkan oleh orang-orang yang menggunakan obat-obatan psikedelik seperti LSD, mescaline (ditemukan di peyote) dan psilocybin (ditemukan dalam jamur magis).
Dr. (H.C.) Ir. H. Soekarno1 (ER, EYD: Sukarno, nama lahir: Koesno Sosrodihardjo; 6 Juni 1901 – 21 Juni 1970) adalah Presiden pertama Republik Indonesia yang menjabat pada periode 1945–1967.:11, 81 Ia adalah seorang tokoh perjuangan yang memainkan peranan penting dalam memerdekakan bangsa Indonesia dari penjajahan Belanda.:26-32 Ia adalah Proklamator Kemerdekaan Indonesia (bersama dengan Mohammad Hatta) yang terjadi pada tanggal 17 Agustus 1945.
Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa dengan pendekatan lintas keilmuan dan sektoral pada waktu dan daerah tertentu di Indonesia. Pelaksanaan kegiatan KKN biasanya berlangsung antara satu sampai dua bulan dan bertempat di daerah setingkat desa. Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi di Indonesia telah mewajibkan setiap perguruan tinggi untuk melaksanakan KKN sebagai kegiatan intrakurikuler yang memadukan tri dharma perguruan tinggi yaitu: pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
Wedding Agreement the Series adalah seri web Indonesia tahun 2022 produksi Starvision Plus yang merupakan adaptasi dari film tahun 2019, yakni Wedding Agreement. Serial ini tayang perdana di Disney+ Hotstar pada tanggal 25 Maret 2022. Serial ini kembali diarahkan oleh Archie Hekagery, yang juga menyutradarai versi filmnya, serta dibintangi oleh Refal Hady, Indah Permatasari, dan Susan Sameh.
Kevin Sanjaya Sukamuljo (lahir 2 Agustus 1995) adalah salah satu pemain bulu tangkis ganda putra dan campuran Indonesia. Atlet ini merupakan pemain asal klub Djarum di Kudus, Jawa Tengah dan bergabung sejak tahun 2007. Bersama dengan rekan-rekan pemain beregu putra lainnya ia berhasil menyumbangkan medali emas pada Pesta Olahraga Asia Tenggara 2015.
Daftar kabupaten dan kota di Jawa Timur
Berikut adalah daftar kabupaten dan kota di Jawa Timur. Provinsi Jawa Timur terdiri atas 29 kabupaten dan 9 kota. Ibu kotanya adalah Surabaya.
Peringkat Dunia BWF (bahasa Inggris: BWF World Ranking) adalah peringkat resmi dari Federasi Bulu Tangkis Dunia untuk pemain bulu tangkis yang berpartisipasi dalam turnamen disetujui oleh Federasi Bulu Tangkis Dunia. Peringkat ini digunakan untuk menentukan kualifikasi untuk Kejuaraan Dunia dan Olimpiade Musim Panas, serta turnamen-turnamen Tur Dunia BWF. Penyemaian undian di semua turnamen yang disetujui BWF dilakukan dengan menggunakan Peringkat Dunia BWF. Pemain di bawah usia 19 tahun memenuhi syarat untuk mengikuti Peringkat Dunia Junior BWF, yang diperkenalkan pada Januari 2011.
Daftar kabupaten dan kota di Jawa Tengah
Provinsi Jawa Tengah, Indonesia terdiri atas 29 kabupaten dan 6 kota. Ibu kota Provinsi Jawa Tengah adalah Kota Semarang. Berikut adalah daftar kabupaten dan kota di Jawa Tengah, beserta ibu kota kabupaten mereka.
Kento Momota (桃田 賢斗, Momota Kento, lahir 1 September 1994) adalah seorang pemain bulu tangkis Jepang yang berasal dari klub NTT East. Dia dikenal dengan gerakan-gerakan eksplosif dan gaya bermain yang tidak terduga. Dia memenangkan semua pertandingan saat Jepang meraih gelar Piala Thomas pada tahun 2014, bermain sebagai tunggal putra kedua di belakang Kenichi Tago.
Stoikisme, juga disebut Stoa (bahasa Yunani: Στοά) adalah nama sebuah aliran atau mazhab Filsafat Yunani Kuno yang didirikan di kota Athena, Yunani, oleh Zeno dari Citium pada awal abad ke-3 SM. Ada pula yang mencatat Stoikisme baru resmi pada tahun 108 SM. Setelah Zeno, orang yang paling berjasa mempertahankan sekolah Stoa adalah Cleanthes dari Assos dan Chrysippus dari Soli. Cleanthes menyumbangkan gagasan tentang hubungan etika dengan iman atau teologi. Sedangkan Chrysippus menuliskan 705 buku (90% ) literatur sebagai doktrin Stoikisme, yaitu telaah tentang perbintangan astronomi.Ajaran sekolah atau mazhab Stoa ini sangat luas dan beragam, tetapi dapat disimpulkan bahwa pijakannya adalah meliputi perkembangan logika (terbagi dalam retorika dan dialektika), fisika, dan etika (memuat teologi dan politik) Pandangan yang mencolok tentang etika adalah bagaimana manusia memilih sikap hidup dengan menekankan apatheia, hidup pasrah atau tawakal menerima keadaannya di dunia.
H. Mohammad Jusuf Hamka atau juga dikenal dengan nama Babah Alun (lahir 5 Desember 1957) adalah seorang pengusaha Muslim Tionghoa-Indonesia.Jusuf memeluk Islam saat bertemu Buya Hamka di usia 23 tahun, pada tahun 1981. Waktu itu ia melihat di Majalah Tempo, ada orang masuk Islam (disyahadatkan) di Masjid Al-Azhar. Alun langsung ke sana, bertemu Ustaz Zaimi, Sekretaris Masjid Agung Al-Azhar dan menyatakan niatnya masuk Islam.
Syaikh Khalifah bin Zayid Sultan al-Nahyan (bahasa Arab: خليفة بن زايد بن سلطان آلنهيان; 25 Januari 1948 – 13 Mei 2022, disebut sebagai Syaikh Khalifah) dulu Presiden dari Uni Emirat Arab (UEA) dan Emir dari Abu Dhabi. Dia meraih posisi tersebut pada 3 November 2004, menggantikan ayahnya Zayed bin Sultan Al Nahyan, yang meninggal sehari sebelumnya. Dia secara efektif telah bertindak sebagai penjabat presiden sebelumnya, karena ayahnya dalam keadaan sakit.
XNXX adalah sebuah situs web berbagi video pornografi. Pada 12 Juli 2018, situs tersebut meraih peringkat situs web paling banyak dikunjungi ke-13 di dunia menurut SimilarWeb, dan paling populer ke-76 menurut Alexa. Situs tersebut diluncurkan pada 1997, menjadikannya salah satu situs web pornografi tertua.
Pakta Pertahanan Atlantik Utara
Pakta Pertahanan Atlantik Utara (bahasa Inggris: North Atlantic Treaty Organization, NATO; bahasa Prancis: Organisation du traité de l'Atlantique nord, OTAN) atau juga disebut Organisasi Pertahanan Atlantik Utara, adalah sebuah organisasi aliansi militer antar banyak negara yang terdiri dari 2 negara di Amerika Utara, 27 negara Eropa, dan 1 negara Eurasia yang bertujuan untuk keamanan bersama yang didirikan pada tahun 1949, sebagai bentuk dukungan terhadap Persetujuan Atlantik Utara yang ditanda tangani di Washington, DC pada 4 April 1949. NATO awalnya bertujuan untuk menekan pengaruh ideologi komunis dari Uni Soviet dan aliansinya yaitu Pakta Warsawa pada era Perang Dingin. Pasal utama persetujuan tersebut adalah Pasal V, yang berbunyi: Para anggota setuju bahwa sebuah serangan bersenjata terhadap salah satu atau lebih dari mereka di Eropa maupun di Amerika Utara akan dianggap sebagai serangan terhadap semua anggota.
DuckDuckGo adalah mesin pencari internet yang menggunakan informasi dari berbagai sumber, seperti website crowdsourced seperti Wikipedia dan dari kemitraan dengan mesin pencari lain seperti Yandex, Yahoo, Bing dan WolframAlpha untuk mendapatkan hasilnya. Kebijakan mesin pencari mengatakan bahwa itu melindungi privasi, dan tidak merekam informasi pengguna. Karena pengguna tidak diprofilkan, "Filter gelembung" dapat dihindari, dengan semua pengguna yang menunjukkan hasil pencarian yang sama untuk istilah pencarian tertentu.
Daftar kecamatan dan kelurahan di Kabupaten Banyuwangi
Berikut adalah daftar kecamatandan kelurahan/desadi Kabupaten Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Kabupaten Banyuwangi terdiri dari 25 kecamatan, 28 kelurahan, dan 189 desa (dari total 666 kecamatan, 777 kelurahan, dan 7.724 desa di Jawa Timur).
Bahasa Inggris adalah bahasa Jermanik yang pertama kali dituturkan di Inggris pada Abad Pertengahan Awal dan saat ini merupakan bahasa yang paling umum digunakan di seluruh dunia. Bahasa Inggris dituturkan sebagai bahasa pertama oleh mayoritas penduduk di berbagai negara, termasuk Britania Raya, Irlandia, Amerika Serikat, Kanada, Australia, Selandia Baru, dan sejumlah negara-negara Karibia; serta menjadi bahasa resmi di hampir 60 negara berdaulat. Bahasa Inggris adalah bahasa ibu ketiga yang paling banyak dituturkan di seluruh dunia, setelah bahasa Mandarin dan bahasa Spanyol.
Pertempuran Surabaya merupakan pertempuran tentara dan milisi proklamasi kemerdekaan Indonesia, tentara Britania Raya, dan India Britania. Puncaknya terjadi pada tanggal 10 November 1945. Pertempuran ini adalah perang pertama pasukan Indonesia dengan pasukan asing setelah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dan satu pertempuran terbesar dan terberat dalam sejarah Revolusi Nasional Indonesia yang menjadi simbol nasional atas perlawanan Indonesia terhadap kolonialisme.
Satriaddin Maharinga Djongki yang dikenal dengan nama Arie Kriting (lahir 13 April 1985) adalah seorang pelawak tunggal dan aktor berkebangsaan Indonesia. Pria yang berasal dari Kabupaten Wakatobi ini dikenal sebagai juara ketiga dari ajang Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV musim ketiga di tahun 2013. Sebelumnya, ia mulai melawak di panggung-panggung kecil bersama komunitas pelawak tunggal Stand Up Indo Malang.
Waisak atau Waisaka (Pali; Sanskrit: Vaiśākha वैशाख) merupakan hari suci agama Buddha. Hari Waisak juga dikenal dengan nama Visakah Puja atau Buddha Purnima di India, Saga Dawa di Tibet, Vesak di Malaysia, dan Singapura, Visakha Bucha di Thailand, dan Vesak di Sri Lanka. Nama ini diambil dari bahasa Pali "Wesakha", yang pada gilirannya juga terkait dengan "Waishakha" dari bahasa Sanskerta.
Proklamasi Kemerdekaan Indonesia
Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dilaksanakan pada hari Jumat, 17 Agustus 1945 tahun Masehi, atau tanggal 17 Agustus 2605 menurut tahun Jepang, yang dibacakan oleh Soekarno dengan didampingi oleh Mohammad Hatta di sebuah rumah hibah dari Faradj Martak di Jalan Pegangsaan Timur No. 56, Jakarta Pusat. Proklamasi tersebut menandai dimulainya perlawanan diplomatik dan bersenjata dari Revolusi Nasional Indonesia, yang berperang melawan pasukan Belanda dan warga sipil pro-Belanda, hingga Belanda secara resmi mengakui kemerdekaan Indonesia pada tahun 1949.Pada tahun 2005, Belanda menyatakan bahwa mereka telah memutuskan untuk menerima secara de facto tanggal 17 Agustus 1945 sebagai tanggal kemerdekaan Indonesia.
Uni Emirat Arab (UEA; bahasa Arab: الإمارات العربية المتحدة al-ʾImārāt al-ʿArabīyah al-Muttaḥidah) adalah sebuah negara di Asia Barat. Negara ini terletak di sebelah timur Jazirah Arab dan berbatasan dengan Oman dan Arab Saudi, dan memiliki perbatasan maritim di Teluk Persia dengan Qatar and Iran. Abu Dhabi adalah ibu kota negara ini, sementara Dubai menjadi kota yang paling padat.
Marc Klok (lahir 20 April 1993) adalah pemain sepak bola profesional kelahiran Belanda yang saat ini bermain untuk klub Persib Bandung sebagai gelandang tengah.Saat ini dia menjadi pemain paling mahal di liga 1. Klok memulai kariernya di Utrecht. Pada 2013, ia menandatangani kontrak dengan klub Liga Utama Skotlandia Ross County.
Ni Luh Ketut Mahalini Ayu Raharja, yang dikenal secara profesional sebagai Mahalini Raharja atau Mahalini (lahir 4 Maret 2000) adalah seorang penyanyi-penulis lagu dan aktris berkebangsaan Indonesia. Mahalini merupakan salah satu dari lima besar peserta di ajang Indonesian Idol musim kesepuluh yang disiarkan di RCTI pada tahun 2019–2020 dan pemenang Indonesian Music Awards 2021 dalam kategori New Artist of the Year.
Demokrasi adalah bentuk pemerintahan di mana semua warga negaranya memiliki hak yang sama untuk pengambilan keputusan yang dapat mengubah hidup mereka. Demokrasi mengizinkan warga negara ikut serta—baik secara langsung atau melalui perwakilan—dalam perumusan, pengembangan, dan pembuatan hukum. Demokrasi mencakup kondisi sosial, ekonomi, dan budaya yang memungkinkan adanya praktik kebebasan politik secara bebas dan setara.
Lambang negara Indonesia adalah Garuda Pancasila dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika. Lambang negara Indonesia berbentuk burung Garuda yang kepalanya menoleh ke sebelah kanan heraldik, perisai berbentuk menyerupai jantung yang digantung dengan rantai pada leher Garuda, dan semboyan Bhinneka Tunggal Ika yang berarti “Berbeda-beda tetapi tetap satu” ditulis di atas pita yang dicengkeram oleh Garuda. Lambang ini dirancang oleh panitia teknis yang dinamakan Panitia Lencana Negara dan diketuai oleh Sultan Hamid II dari Pontianak.
Piala Sudirman (bahasa Inggris: Sudirman Cup) adalah kejuaraan bulu tangkis internasional untuk nomor beregu campuran, mempertandingkan nomor tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran. Kejuaraan ini digelar setiap dua tahun sekali. Nama Sudirman diambil dari nama tokoh perbulutangkisan Indonesia, almarhum Dick Sudirman, salah satu pendiri PBSI dan dikenal juga sebagai bapak bulu tangkis Indonesia.
Ir. H. Joko Widodo (pengucapan bahasa Indonesia: [dʒɔkɔ widɔdɔ]; lahir 21 Juni 1961), atau yang lebih akrab disapa Jokowi, adalah Presiden Indonesia yang mulai menjabat sejak 20 Oktober 2014. Terpilih dalam Pemilu Presiden 2014, Jokowi menjadi Presiden Indonesia pertama sepanjang sejarah yang bukan berasal dari latar belakang elite politik atau militer Indonesia.
Daftar kabupaten dan kota di Jawa Barat
Provinsi Jawa Barat terdiri atas 18 kabupaten dan 9 kota. Ibu kotanya adalah Kota Bandung. Pada tanggal 17 Oktober 2000, sebagian wilayah Jawa Barat dibentuk sebuah provinsi tersendiri, yaitu Provinsi Banten.
Hendra Setiawan (lahir 25 Agustus 1984) adalah salah satu pemain bulu tangkis Indonesia. Hendra Setiawan mengawali kariernya berpasangan dengan Markis Kido dan pernah menduduki peringkat ke-2 dunia IBF untuk ganda putra. Gelar yang pernah didapat adalah juara dunia 2007 di Malaysia, juara China Super Series 2007 dan Hongkong Super Series 2007.
Amerika Serikat, disingkat dengan AS (bahasa Inggris: United States of America/U.S.A. disingkat United States/US, harfiah: "Persatuan Negara Bagian-Negara Bagian Amerika"), atau secara umum dikenal dengan Amerika saja, adalah sebuah negara republik konstitusional federal yang terdiri dari lima puluh negara bagian dan sebuah distrik federal. Negara ini terletak di bagian tengah Amerika Utara, yang menjadi lokasi dari empat puluh lima negara bagian yang saling bersebelahan, beserta distrik ibu kota Washington, D.C.. Amerika Serikat diapit oleh Samudra Pasifik dan Atlantik di sebelah barat dan timur, berbatasan dengan Kanada di sebelah utara, dan Meksiko di sebelah selatan.
Srimulat adalah kelompok lawak Indonesia yang didirikan oleh Teguh Slamet Rahardjo di Surakarta pada tahun 1950. Nama Srimulat sendiri diambil dari nama istri Teguh pada saat itu. Dalam perkembangannya, kelompok Srimulat kemudian mendirikan cabang-cabang seperti di Surabaya, Semarang, Surakarta, dan Jakarta.Srimulat termasuk grup lawak yang cukup lama bertahan meski di tengah perjalanan karier terjadi banyak menghadapi persoalan dan bongkar pasang pemain.
Kenta Nishimoto (西本 拳太, Nishimoto Kenta, lahir 30 Agustus 1994) adalah pemain bulu tangkis putra berkewarganegaraan Jepang. Ia merupakan peraih medali perunggu pada Pesta Olahraga Asia 2018 yang diselenggarakan di Jakarta-Palembang setelah kalah pada babak semifinal dari pemain bulu tangkis peraih medali emas bagi Indonesia, Jonatan Christie.
Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara
Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (Perbara) atau lebih populer dengan sebutan ASEAN (Association of Southeast Asian Nations) merupakan sebuah organisasi geopolitik dan Ekonomi dari negara-negara di kawasan Asia Tenggara, yang didirikan di Bangkok, Thailand pada Tanggal 8 Agustus 1967 berdasarkan Deklarasi Perbara oleh Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, dan Thailand. Organisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi, kemajuan sosial, dan pengembangan kebudayaan negara-negara anggotanya, memajukan perdamaian dan kestabilan di tingkat regional, serta meningkatkan kesempatan untuk membahas perbedaan di antara anggotanya dengan cara yang damai. ASEAN meliputi wilayah daratan seluas 4,46 juta km² atau setara dengan 3% total luas daratan di Bumi, dan memiliki populasi yang mendekati angka 600 juta orang atau setara dengan 8.8% total populasi dunia.
Raden Adjeng Kartini (21 April 1879 – 17 September 1904) atau sebenarnya lebih tepat disebut Raden Ayu Kartini adalah seorang tokoh Jawa dan Pahlawan Nasional Indonesia. Kartini dikenal sebagai pelopor kebangkitan perempuan Nusantara. Ia adalah seorang aktivis Indonesia terkemuka yang mengadvokasi hak-hak perempuan dan pendidikan perempuan.
Bahasa Indonesia adalah bahasa nasional dan resmi di seluruh Indonesia. Ini merupakan bahasa komunikasi resmi, diajarkan di sekolah-sekolah dan digunakan untuk disiarkan di media elektronik dan digital. Sebagai negara dengan tingkat multilingual (terutama trilingual) teratas di dunia, mayoritas orang Indonesia juga mampu bertutur dalam bahasa daerah atau bahasa suku mereka sendiri, dengan yang paling banyak dituturkan adalah bahasa Jawa dan Sunda yang juga memberikan pengaruh besar ke dalam elemen bahasa Indonesia itu sendiri.Dengan penutur bahasa yang besar di seantero negeri beserta dengan diaspora yang tinggal di luar negeri, bahasa Indonesia masuk sebagai salah satu bahasa yang paling banyak digunakan atau dituturkan di seluruh dunia.
Tata Surya adalah kumpulan benda langit yang terdiri atas sebuah bintang yang disebut Matahari dan semua objek yang terikat oleh gaya gravitasinya. Objek-objek tersebut termasuk delapan buah planet yang sudah diketahui dengan orbit berbentuk elips, lima planet kerdil/katai, 173 satelit alami yang telah diidentifikasi, dan jutaan benda langit (meteor, asteroid, komet) lainnya. Tata Surya terbagi menjadi Matahari, empat planet bagian dalam, sabuk asteroid, empat planet bagian luar, dan di bagian terluar adalah Sabuk Kuiper dan piringan tersebar.
H. Anies Rasyid Baswedan, S.E., M.P.P., Ph.D. (lahir 7 Mei 1969) adalah Gubernur Daerah Khusus Ibukota Jakarta yang menjabat sejak 16 Oktober 2017, menggantikan posisi Djarot Saiful Hidayat. Ia dikenal sebagai pencetus Indonesia Mengajar, sebuah gerakan bagi generasi muda untuk direkrut sebagai pengajar muda di Sekolah Dasar dan masyarakat selama satu tahun. Anies merupakan cucu dari Abdurrahman Baswedan.
Cut Nyak Dhien (ejaan lama: Tjoet Nja' Dhien, Lampadang, Kerajaan Aceh, 1848 – Sumedang, Jawa Barat, 6 November 1908; dimakamkan di Gunung Puyuh, Sumedang) adalah seorang Pahlawan Nasional Indonesia dari Aceh yang berjuang melawan Belanda pada masa Perang Aceh. Setelah wilayah VI Mukim diserang, ia mengungsi, sementara suaminya Ibrahim Lamnga bertempur melawan Belanda. Tewasnya Ibrahim Lamnga di Gle Tarum pada tanggal 29 Juni 1878 kemudian menyeret Cut Nyak Dhien lebih jauh dalam perlawanannya terhadap Belanda.
Wedding Agreement (bahasa Indonesia: Perjanjian Pernikahan) adalah sebuah film drama Indonesia tahun 2019 yang disutradarai oleh Archie Hekagery, dan diangkat berdasarkan novel yang berjudul sama karya Eria Chuzaimiah alias Mia Chuz, yang terlebih dahulu populer di Wattpad.Film ini mengisahkan tentang Bian (Refal Hady) yang rela dijodohkan dengan Tari (Indah Permatasari) demi membahagiakan ibunya, meskipun ia sudah menjalin hubungan selama lima tahun dengan kekasihnya, Sarah (Aghniny Haque). Dan kekuatan tekad Tari untuk mempertahankan perkawinan ini sekaligus merebut hati Bian dari Sarah.
Hari Pendidikan Nasional, disingkat HARDIKNAS, adalah hari nasional yang bukan hari libur yang ditetapkan oleh pemerintah Indonesia untuk memperingati kelahiran Ki Hadjar Dewantara, tokoh pelopor pendidikan di Indonesia dan pendiri lembaga pendidikan Taman Siswa, diperingati pada tanggal 2 Mei setiap tahunnya.
Federasi Rusia (bahasa Rusia: Росси́йская Федера́ция, tr. Rossíyskaya Federátsiya; IPA: [rɐˈsʲijskəjə fʲɪdʲɪˈratsɨjə] ( simak)), umumnya disebut Rusia (bahasa Rusia: Росси́я, tr. Rossiya; IPA: [rɐˈsʲijə] ( simak)), adalah sebuah negara yang berdaulat dengan wilayah paling luas di dunia yang membentang dengan luas disebelah timur Eropa dan utara Asia.
Marcus Fernaldi Gideon (lahir 9 Maret 1991) adalah salah satu pemain bulu tangkis ganda putra Indonesia yang dulu pernah berpasangan dengan Markis Kido di ganda putra dan ganda campuran bersama Rizki Amelia Pradipta. Pada tahun 2015, ia mulai berpasangan dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo di ganda putra sampai sekarang. Penghujung tahun 2017, Marcus Fernaldi Gideon bersama Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil mencatatkan sejarah baru di ganda putra yaitu juara 12 turnamen dalam 1 tahun, termasuk medali emas kejuaraan dunia BWF 2017 di glasgow setelah mengalahkan Mathias Boe/Carsten Mogensen di partai puncak dengan skor 21-19, 20-22, dan 21-18, dan setelah pada hari minggu 17 Desember 2017 menjadi kampiun di turnamen SS Final Dubai dengan menaklukan pasangan Tiongkok Zhang Nan-Liu Cheng 21-16, 21-18.
Illuminati (bentuk plural dari bahasa Latin illuminatus, "tercerahkan") adalah nama yang diberikan kepada beberapa kelompok, baik yang nyata (historis) maupun fiktif. Secara historis, nama ini merujuk pada Illuminati Bavaria, sebuah kelompok rahasia pada Zaman Pencerahan yang didirikan pada tanggal 1 Mei tahun 1776. Sejak diterbitkannya karya fiksi ilmiah postmodern berjudul The Illuminatus!
Python adalah bahasa pemrograman tujuan umum yang ditafsirkan, tingkat tinggi. Dibuat oleh Guido van Rossum dan pertama kali dirilis pada tahun 1991, filosofi desain Python menekankan keterbacaan kode dengan penggunaan spasi putih yang signifikan. Konstruksi bahasanya dan pendekatan berorientasi objek bertujuan untuk membantu pemrogram menulis kode yang jelas dan logis untuk proyek skala kecil dan besar.Python diketik secara dinamis dan pengumpulan sampah.
Calvin Jeremy Sihombing (lahir 6 Mei 1991) adalah penyanyi, penulis lagu dan pemeran Indonesia. Ia adalah anak kedua dari pasangan Dash Sihombing dengan blasteran Batak dan Filipina dan Enthiek Saparti yang berasal dari Surakarta. Ia memiliki seorang kakak perempuan yang bernama Cecille Christophia.
Kerusuhan Mei 1998 adalah kerusuhan rasial terhadap etnis Tionghoa yang terjadi di Indonesia pada 13 Mei–15 Mei 1998, khususnya di Ibu Kota Jakarta namun juga terjadi di beberapa daerah lain. Kerusuhan ini diawali oleh krisis finansial Asia dan dipicu oleh tragedi Trisakti di mana empat mahasiswa Universitas Trisakti ditembak dan terbunuh dalam demonstrasi 12 Mei 1998. Hal inipun mengakibatkan penurunan jabatan Presiden Soeharto, serta pelantikan B. J. Habibie.
Layanan hos video adalah layanan yang memungkinkan seseorang untuk mengunggah klip video ke sebuah situs Internet. Hos video kemudian akan menyimpan video pada server, dan memberikan jenis kode yang berbeda-beda untuk mengizinkan orang lain melihat video ini. Situs web ini, yang terutama digunakan sebagai situs hos video, biasanya disebut situs berbagi video (video sharing website).
Jenderal TNI Muhammad Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc., M.Phil, Ph.D. (nama lahir: Fransiskus Xaverius Emanuel Andika Perkasa, lahir 21 Desember 1964) adalah seorang perwira tinggi TNI Angkatan Darat yang menjabat sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia sejak tanggal 17 November 2021, menggantikan Marsekal TNI (Purn.) Hadi Tjahjanto Andika merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1987. Sebelumnya, dia menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat. Pada saat dilantik, ia adalah Panglima TNI tertua sepanjang sejarah.
Treasure Hangul: 트레저, romanisasi: Teurejeo; Kana: トレジャー. romanisasi: Torejā; ditulis sebagai TREASURE) adalah grup vokal pria Korea Selatan yang dibentuk oleh YG Entertainment melalui sebuah program survival "YG Treasure Box" yang terdiri dari 12 anggota. Choi Hyun-suk dan Park Jihoon sebagai anggota tertua secara bersama-sama berbagi peran sebagai leader grup yang secara resmi memulai debut mereka pada 7 Agustus 2020 dengan singel utama "Boy" dari album singel The First Step: Chapter One.Sebelum debut, grup ini telah menjadi artis Korea Selatan yang masuk ke Billboard's Social 50, dan mendapatkan banyak penghargaan sebagai artis pendatang baru termasuk Rookie Artist of The Year di Golden Disc Award ke-35 dan Best New Male Artist pada Mnet Asian Music Awards 2020.