The most-visited Bahasa Indonesia Wikipedia articles, updated daily. Learn more...
KKN di Desa Penari adalah film horor Indonesia tahun 2022 yang disutradarai oleh Awi Suryadi dari skenario yang diadaptasi dari cerita viral oleh SimpleMan. Skenario adaptasi tersebut ditulis oleh Lele Laila bersama Gerald Mamahit. Film produksi MD Pictures ini dibintangi oleh Tissa Biani, Adinda Thomas, Achmad Megantara, Aghniny Haque, Calvin Jeremy, Fajar Nugraha, dan Kiki Narendra.
Jepang (日本国, Nipponkoku) adalah sebuah negara kepulauan di Asia Timur. Letaknya di ujung barat Samudra Pasifik, di sebelah timur Laut Jepang, dan bertetangga dengan Tiongkok, Korea Selatan, dan Rusia. Pulau-pulau paling utara berada di Laut Okhotsk, dan wilayah paling selatan berupa kelompok pulau-pulau kecil di Laut Tiongkok Timur, tepatnya di sebelah selatan Okinawa yang bertetangga dengan Taiwan.
Indonesia (pengucapan bahasa Indonesia: [in.ˈdo.nɛ.sja]), dengan nama resmi Republik Indonesia (RI) atau lengkapnya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), adalah sebuah negara kepulauan di Asia Tenggara yang dilintasi garis khatulistiwa dan berada di antara daratan benua Asia dan Oseania, serta antara Samudra Pasifik dan Samudra Hindia. Indonesia merupakan negara terbesar ke-14 sekaligus negara kepulauan terbesar di dunia dengan luas wilayah sebesar 1.904.569 km2, serta negara dengan pulau terbanyak keenam di dunia, dengan jumlah 17.504 pulau. Nama alternatif yang umum dipakai untuk merujuk pada "Kepulauan Indonesia" tersebut adalah Nusantara.
Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un
Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un (bahasa Arab: إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ, ʾinnā li-llāhi wa-ʾinna ʾilayhi rājiʿūna) adalah potongan dari ayat Al-Qur'an, dari Surah Al-Baqarah, ayat 156. Isi penuh ayat tersebut adalah: ٱلَّذِينَ إِذَ أَصَابَتْهُم مُّصِيبَةٌۭ قَالُوا۟ إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّ إِلَيْهِ رَاجِعُونَBacaan tersebut juga dikenal dengan sebutan istirja' atau tarji.
Daftar film Indonesia terlaris sepanjang masa
Berikut adalah daftar film Indonesia terlaris sepanjang masa menurut jumlah penonton yang menyaksikan di bioskop. Sebanyak 19 film berhasil mencapai 2 juta penonton, 6 film berhasil mencapai 3 juta penonton, 4 film berhasil mencapai 4 juta penonton, 1 film berhasil mencapai 5 juta penonton, dan 2 film berhasil mencapai 6 juta penonton.
YouTube adalah sebuah situs web berbagi video yang dibuat oleh tiga mantan karyawan PayPal pada Februari 2005. Situs web ini memungkinkan pengguna mengunggah, menonton, dan berbagi video. Perusahaan ini berkantor pusat di San Bruno, California, dan memakai teknologi Adobe Flash Video dan HTML5 untuk menampilkan berbagai macam konten video buatan pengguna/kreator, termasuk klip film, klip TV, dan video musik.
Yandex NV (Rusia: Яндекс; ) adalah sebuah perusahaan multinasional Rusia yang mengkhususkan dirinya dalam produk dan layanan yang berhubungan dengan Internet, termasuk transportasi, pencarian dan layanan informasi, eCommerce, navigasi, aplikasi mobile, dan iklan online. Yandex menyediakan lebih dari 70 layanan secara total. Berkedudukan di Schiphol, Belanda, Yandex terutama melayani pelanggan di Rusia dan Persemakmuran Negara-Negara Merdeka.
H. Mohammad Jusuf Hamka atau juga dikenal dengan nama Babah Alun (lahir 5 Desember 1957) adalah seorang pengusaha Muslim Tionghoa-Indonesia.Jusuf memeluk Islam saat bertemu Buya Hamka di usia 23 tahun, pada tahun 1981. Waktu itu ia melihat di Majalah Tempo, ada orang masuk Islam (disyahadatkan) di Masjid Al-Azhar. Alun langsung ke sana, bertemu Ustaz Zaimi, Sekretaris Masjid Agung Al-Azhar dan menyatakan niatnya masuk Islam.
Kleopatra VII Filopator (bahasa Yunani: Κλεοπᾰ́τρᾱ Φιλοπάτωρ, Kleopátrā Filopátōr; lahir 69 SM – wafat 10 atau 12 Agustus 30 SM) adalah penguasa aktif terakhir Kerajaan Wangsa Ptolemaios di tanah Mesir. Kleopatra juga seorang diplomat, laksamana, administrator, poliglot, dan pujangga ilmu pengobatan. Selaku putri wangsa Ptolemaios, Kleopatra adalah keturunan dari pendiri wangsanya, Ptolemaios I Soter, salah seorang mantan senapati Yunani Makedonia sekaligus pengiring Aleksander Agung.
Piala Thomas dan Uber 2022 (nama resminya TotalEnergies BWF Thomas & Uber Cup Finals 2022 untuk alasan sponsor) adalah sebuah penyelenggaraan bersama turnamen bulu tangkis Piala Thomas dan Piala Uber. Kompetisi ini menjadi edisi ke-32 Piala Thomas dan edisi ke-29 Piala Uber. Putaran final turnamen akan diselenggarakan di Bangkok, Thailand, pada tanggal 8 hingga 15 Mei 2022.
Daftar kecamatan dan kelurahan di Kabupaten Banyuwangi
Berikut adalah daftar kecamatandan kelurahan/desadi Kabupaten Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Kabupaten Banyuwangi terdiri dari 25 kecamatan, 28 kelurahan, dan 189 desa (dari total 666 kecamatan, 777 kelurahan, dan 7.724 desa di Jawa Timur).
Daftar kabupaten dan kota di Jawa Timur
Berikut adalah daftar kabupaten dan kota di Jawa Timur. Provinsi Jawa Timur terdiri atas 29 kabupaten dan 9 kota. Ibu kotanya adalah Surabaya.
Dr. (H.C.) Ir. H. Soekarno1 (ER, EYD: Sukarno, nama lahir: Koesno Sosrodihardjo; 6 Juni 1901 – 21 Juni 1970) adalah Presiden pertama Republik Indonesia yang menjabat pada periode 1945–1967.:11, 81 Ia adalah seorang tokoh perjuangan yang memainkan peranan penting dalam memerdekakan bangsa Indonesia dari penjajahan Belanda.:26-32 Ia adalah Proklamator Kemerdekaan Indonesia (bersama dengan Mohammad Hatta) yang terjadi pada tanggal 17 Agustus 1945.
Doctor Strange adalah sebuah film pahlawan super Amerika yang menampilkan karakter Marvel Comics dengan nama yang sama, diproduksi oleh Marvel Studios dan didistribusikan oleh Walt Disney Motion Pictures. Film ini merupakan film keempat belas dari Marvel Cinematic Universe (MCU). Film ini disutradarai oleh Scott Derickson, yang menulis skenario adalah C. Robert Cargill dari sebuah cerita oleh duo dan Jon Spahits, dan dibintangi oleh Benedict Cumberbatch, Chiwetel Ejiofor, Rachel McAdams, Benedict Wong, Michael Stuhlbarg, Benjamin Bratt, Scott Adkins, Mads Mikkelsen, dan Tilda Swinton.
Bahasa Inggris adalah bahasa Jermanik yang pertama kali dituturkan di Inggris pada Abad Pertengahan Awal dan saat ini merupakan bahasa yang paling umum digunakan di seluruh dunia. Bahasa Inggris dituturkan sebagai bahasa pertama oleh mayoritas penduduk di berbagai negara, termasuk Britania Raya, Irlandia, Amerika Serikat, Kanada, Australia, Selandia Baru, dan sejumlah negara-negara Karibia; serta menjadi bahasa resmi di hampir 60 negara berdaulat. Bahasa Inggris adalah bahasa ibu ketiga yang paling banyak dituturkan di seluruh dunia, setelah bahasa Mandarin dan bahasa Spanyol.
Daftar kabupaten dan kota di Jawa Tengah
Provinsi Jawa Tengah, Indonesia terdiri atas 29 kabupaten dan 6 kota. Ibu kota Provinsi Jawa Tengah adalah Kota Semarang. Berikut adalah daftar kabupaten dan kota di Jawa Tengah, beserta ibu kota kabupaten mereka.
Āstika (Dewanagari: आस्तिक; ,IAST: āstika, आस्तिक) berasal dari kata Sanskerta asti, "terdapat, ada", dan artinya "orang yang meyakini suatu keberadaan (dari sebuah jiwa yang terpisah dari dunia material, Brahman, dll)" dan nāstika artinya "orang tak percaya". Konsep tersebut dipakai untuk mengklasifikasikan filsafat-filsafat India oleh para cendekiawan modern, dan beberapa teks Hindu, Buddha dan Jaina.Secara garis besar, Āstika mengandung salah satu atau ketiga ciri-ciri berikut ini: mengakui otoritas kitab-kitab Weda; meyakini adanya jiwa atau atman; meyakini keberadaan Tuhan atau Iswara.Enam aliran filsafat Hindu digolongkan ke dalam Āstika, yaitu: Nyaya, Waisesika, Samkya, Yoga, Mimamsa, dan Wedanta. Sedangkan Nāstika adalah kebalikannya, yakni menolak ciri-ciri āstika; mereka juga tidak meyakini keberadaan jiwa atau diri yang sejati.
Liga Champions UEFA (bahasa Inggris: UEFA Champions League) adalah sebuah kompetisi sepak bola antarklub oleh Uni Sepak Bola Eropa (Union of European Football Associations, UEFA) dan diikuti oleh klub divisi tertinggi Eropa. Kompetisi ini merupakan salah satu turnamen paling bergengsi di dunia dan kompetisi antarklub paling bergengsi di sepak bola Eropa, yang hanya diikuti oleh juara liga nasional (dan juga juara kedua untuk beberapa negara) dari setiap asosiasi nasional anggota UEFA. Final Liga Champions UEFA adalah acara yang paling banyak ditonton di seluruh dunia setiap tahunnya. Final musim 2012–13 merupakan yang paling banyak ditonton, dengan jumlah mencapai 360 juta penonton televisi.
Kiai Haji Abdul Wahid Hasyim (1 Juni 1914 – 19 April 1953) adalah pahlawan nasional yang pernah menjabat sebagai Menteri Negara dan juga pernah sebagai Menteri Agama pada era orde lama. Ia adalah ayah dari presiden keempat, Abdurrahman Wahid dan anak dari Muhammad Hasyim Asy'ari, pendiri Nahdlatul Ulama dan pahlawan nasional Indonesia. Selain itu pada tahun 1951 ia menjabat sebagai Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama.
DuckDuckGo adalah mesin pencari internet yang menggunakan informasi dari berbagai sumber, seperti website crowdsourced seperti Wikipedia dan dari kemitraan dengan mesin pencari lain seperti Yandex, Yahoo, Bing dan WolframAlpha untuk mendapatkan hasilnya. Kebijakan mesin pencari mengatakan bahwa itu melindungi privasi, dan tidak merekam informasi pengguna. Karena pengguna tidak diprofilkan, "Filter gelembung" dapat dihindari, dengan semua pengguna yang menunjukkan hasil pencarian yang sama untuk istilah pencarian tertentu.
Ni Luh Ketut Mahalini Ayu Raharja, yang dikenal secara profesional sebagai Mahalini Raharja atau Mahalini (lahir 4 Maret 2000) adalah seorang penyanyi-penulis lagu dan aktris berkebangsaan Indonesia. Mahalini merupakan salah satu dari lima besar peserta di ajang Indonesian Idol musim kesepuluh yang disiarkan di RCTI pada tahun 2019–2020 dan pemenang Indonesian Music Awards 2021 dalam kategori New Artist of the Year.
Piala Thomas (bahasa Inggris: Thomas Cup) adalah kejuaraan bulu tangkis internasional untuk nomor beregu pria yang diadakan setiap dua tahun sekali. Awalnya kejuaraan ini diadakan setiap tiga tahun sekali. Namun semenjak tahun 1982 hingga kini, kejuaraan beregu pria ini diadakan setiap dua tahun sekali.
Wedding Agreement the Series adalah seri web Indonesia tahun 2022 produksi Starvision Plus yang merupakan adaptasi dari film tahun 2019, yakni Wedding Agreement. Serial ini tayang perdana di Disney+ Hotstar pada tanggal 25 Maret 2022. Serial ini kembali diarahkan oleh Archie Hekagery, yang juga menyutradarai versi filmnya, serta dibintangi oleh Refal Hady, Indah Permatasari, dan Susan Sameh.
Jenderal TNI (Purn.) Subagyo Hadi Siswoyo (lahir 12 Juni 1946) adalah salah satu tokoh militer Indonesia yang menjabat sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden sejak 19 Januari 2015. Ia pernah menjadi Kepala Staf TNI Angkatan Darat pada periode tahun 1998 - 1999. Ia adalah satu-satunya KSAD yang pernah menjabat dengan tiga Presiden Indonesia yang berbeda.
Pesta Olahraga Asia Tenggara 2021
Pesta Olahraga Asia Tenggara Tahun 2021 (bahasa Vietnam: Đại hội Thể thao Đông Nam Á 2021), lebih dikenal sebagai 31st SEA Games, dijadwalkan untuk diselenggarakan di Hanoi, Vietnam pada 21 November hingga 2 Desember 2021 tapi ditunda karena kasus covid-19 di Vietnam sehingga di jadwalkan tanggal 12-23 Mei 2022 dan akan menyelenggarakan 40 cabang lomba, di mana banyak cabang lomba Olimpiade sebagai fokus lomba. Ini adalah kali kedua bagi Vietnam untuk menjadi tuan rumah Pesta Olahraga Asia Tenggara sejak tahun 2003. Pada tahun 2021, SEA Games 2021 ditunda.
Bahasa Indonesia adalah bahasa nasional dan resmi di seluruh Indonesia. Ini merupakan bahasa komunikasi resmi, diajarkan di sekolah-sekolah dan digunakan untuk disiarkan di media elektronik dan digital. Sebagai negara dengan tingkat multilingual (terutama trilingual) teratas di dunia, mayoritas orang Indonesia juga mampu bertutur dalam bahasa daerah atau bahasa suku mereka sendiri, dengan yang paling banyak dituturkan adalah bahasa Jawa dan Sunda yang juga memberikan pengaruh besar ke dalam elemen bahasa Indonesia itu sendiri.Dengan penutur bahasa yang besar di seantero negeri beserta dengan diaspora yang tinggal di luar negeri, bahasa Indonesia masuk sebagai salah satu bahasa yang paling banyak digunakan atau dituturkan di seluruh dunia.
Demokrasi adalah bentuk pemerintahan di mana semua warga negaranya memiliki hak yang sama untuk pengambilan keputusan yang dapat mengubah hidup mereka. Demokrasi mengizinkan warga negara ikut serta—baik secara langsung atau melalui perwakilan—dalam perumusan, pengembangan, dan pembuatan hukum. Demokrasi mencakup kondisi sosial, ekonomi, dan budaya yang memungkinkan adanya praktik kebebasan politik secara bebas dan setara.