The most-visited Bahasa Indonesia Wikipedia articles, updated daily. Learn more...
Jepang (Jepang: 日本国, Nihonkoku) adalah sebuah negara kepulauan di Asia Timur. Letaknya di ujung barat Samudra Pasifik, di sebelah timur Laut Jepang, dan bersebelahan dengan Tiongkok, Korea Selatan, dan Rusia. Pulau-pulau paling utara berada di Laut Okhotsk, dan wilayah paling selatan berupa kelompok pulau-pulau kecil di Laut Tiongkok Timur, tepatnya di sebelah selatan Okinawa yang bersebrangan dengan Taiwan.
Ivanna adalah film horor Indonesia tahun 2022 yang disutradarai oleh Kimo Stamboel. Film yang diadaptasi dari novel Ivanna van Dijk karya Risa Saraswati ini, dibintangi oleh Caitlin Halderman, Jovarel Callum, Junior Roberts, Shandy William, dan Sonia Alyssa. Film Ivanna merupakan sempalan dari film Danur 2: Maddah sebagai bagian dari semesta Danur.
Yandex NV (Rusia: Яндекс; ) adalah sebuah perusahaan multinasional Rusia yang mengkhususkan dirinya dalam produk dan layanan yang berhubungan dengan Internet, termasuk transportasi, pencarian dan layanan informasi, eCommerce, navigasi, aplikasi mobile, dan iklan online. Yandex menyediakan lebih dari 70 layanan secara total. Berkedudukan di Schiphol, Belanda, Yandex terutama melayani pelanggan di Rusia dan Persemakmuran Negara-Negara Merdeka.
Indonesia (pengucapan bahasa Indonesia: [in.ˈdo.nɛ.sja]), dengan nama resmi Republik Indonesia (RI), atau lengkapnya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), adalah sebuah negara kepulauan di Asia Tenggara yang dilintasi garis khatulistiwa dan berada di antara daratan benua Asia dan Oseania, sehingga Indonesia dikenal sebagai negara lintas benua, serta antara Samudra Pasifik dan Samudra Hindia. Indonesia merupakan negara terluas ke-14 sekaligus negara kepulauan terbesar di dunia dengan luas wilayah sebesar 1.904.569 km², serta negara dengan pulau terbanyak ke-6 di dunia, dengan jumlah 17.504 pulau. Nama alternatif yang umum dipakai untuk merujuk pada "Kepulauan Indonesia" disebut Nusantara.
Gen Halilintar adalah julukan untuk keluarga Indonesia yang dibentuk oleh pasangan Halilintar Anofial Asmid (ayah) dan Lenggogeni Faruk (ibu) dengan sebelas orang anak mereka. Keluarga berdarah Minangkabau ini menjadi terkenal setelah sang ibu menulis buku yang berjudul Kesebelasan Gen Halilintar: My Family My Team pada awal 2015. Buku yang banyak diminati publik ini bercerita tentang pasangan orang tua yang berprofesi sebagai pengusaha dan melakukan perjalanan bisnis keliling dunia ke 120 negara dengan memboyong anak-anak mereka tanpa didampingi asisten atau pembantu.
YouTube adalah sebuah situs web berbagi video yang dibuat oleh tiga mantan karyawan PayPal pada Februari 2005. Situs web ini memungkinkan pengguna mengunggah, menonton, dan berbagi video. Perusahaan ini berkantor pusat di San Bruno, California, dan memakai teknologi Adobe Flash Video dan HTML5 untuk menampilkan berbagai macam konten video buatan pengguna/kreator, termasuk klip film, klip TV, dan video musik.
Pertaruhan the Series adalah serial web Indonesia produksi Screenplay Films yang ditayangkan perdana 11 Juni 2022 di Vidio. Serial web yang diadaptasi dari film Pertaruhan tahun 2017 ini, disutradarai oleh Sidharta Tata serta dibintangi oleh Jefri Nichol, Giulio Parengkuan, dan Clara Bernadeth. Episode baru serial ini tayang setiap Sabtu.
Carles Puigdemont i Casamajó (lahir 29 December 1962) adalah tokoh politik Spanyol yang berasal dari etnis Catalan yang kini menjabat sebagai Presiden dari wilayah komunitas Catalunya. Sejak deklarasi kemerdekaan Catalunya pada 27 Oktober 2017, statusnya diperselisihkan. Menurut pemerintah Republik Catalunya, ia adalah presiden dan kepala negara, tetapi menurut Spanyol yang tidak mengakui kemerdekaan Catalunya, statusnya diberhentikan pemerintah pusat sejak 28 Oktober.
Gie adalah film biografi Indonesia tahun 2005 yang disutradarai oleh Riri Riza berdasarkan Catatan Seorang Demonstran karya Soe Hok Gie. Film produksi Miles Films serta SinemArt Pictures ini dibintangi oleh Nicholas Saputra, Sita Nursanti, dan Wulan Guritno. Gie tayang perdana di bioskop Indonesia pada 14 Juli 2005.
Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un
Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un (bahasa Arab: إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ, ʾinnā li-llāhi wa-ʾinna ʾilayhi rājiʿūna) adalah potongan dari ayat Al-Qur'an, dari Surah Al-Baqarah, ayat 156. Isi penuh ayat tersebut adalah: ٱلَّذِينَ إِذَ أَصَابَتْهُم مُّصِيبَةٌۭ قَالُوا۟ إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّ إِلَيْهِ رَاجِعُونَBacaan tersebut juga dikenal dengan sebutan istirja' atau tarji.
Anthony Sinisuka Ginting (lahir 20 Oktober 1996) adalah seorang atlet bulu tangkis tunggal putra, yang berasal dari klub SGS PLN Bandung, Indonesia. Ia memulai karier sebagai pemain bulu tangkis prestasi semenjak duduk di bangku SD dan pernah memenangi kompetisi MILO School Competition kategori tunggal putra SD pada tahun 2008. Pada tahun 2012, Anthony kembali meraih juara pada kompetisi yang sama pada kategori tunggal putra tingkat SMP.Sejak tahun 2013 Anthony mulai berpartisipasi di beberapa kompetisi bulutangkis senior, seperti Indonesia Open Grand Prix Gold, Vietnam International Challenge, dan Maldives International Challenge.
Junior MasterChef Indonesia (musim 3)
Junior MasterChef Indonesia (musim 3) menjadi musim ketiga dari ajang pencarian bakat Junior MasterChef Indonesia yang ditayangkan di stasiun televisi RCTI. Proses audisi secara daring dan luring acara ini berlangsung sejak 18 Maret hingga 15 Mei 2022. Sementara, musim ini mulai ditayangkan di televisi sejak 2 Juli 2022. Musim kompetisi ini adalah musim kompetisi Junior MasterChef Indonesia pertama yang dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19 di Indonesia sekaligus telah diadakan kembali setelah 7 tahun vakum.
Matthew Gilbert Wibowo, (lahir 13 Maret 2000) yang lebih dikenal sebagai Matthew Gilbert adalah seorang model dan pengusaha Indonesia yang dinobatkan sebagai 1st Runner-up L-Men of The Year 2021. Ia mewakili Indonesia pada Mister Supranational 2022 di Małopolska, Polandia, yang mana ia berhasil mencetak sejarah dengan meraih posisi 1st Runner-up.
Jenderal TNI Muhammad Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc., M.Phil, Ph.D. (nama lahir: Fransiskus Xaverius Emanuel Andika Perkasa, lahir 21 Desember 1964) adalah seorang perwira tinggi TNI Angkatan Darat yang menjabat sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia sejak tanggal 17 November 2021, menggantikan Marsekal TNI (Purn.) Hadi Tjahjanto Andika merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1987. Sebelumnya, dia menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat. Pada saat dilantik, ia adalah Panglima TNI tertua sepanjang sejarah.
Segitiga Bermuda (bahasa Inggris: Bermuda Triangle) adalah sebuah wilayah di bagian barat Samudra Atlantik Utara. Bentuk wilayahnya didefinsikan sebagai segitiga dengan titik ujung di bagian utara adalah Bermuda (wilayah seberang laut Britania Raya), Puerto Riko (wilayah Amerika Serikat) sebagai titik di sebelah selatan, dan Miami (metropolitan terbesar Florida, Amerika Serikat) sebagai titik di sebelah barat. Segitiga Bermuda terkenal akan hilangnya berbagai kapal dan pesawat yang tidak bisa dijelaskan dan fenomena meteorologi aneh yang diduga terjadi di sini.
Tanda kepangkatan Kepolisian Republik adalah daftar tanda pangkat dan jenjang kepangkatan yang digunakan oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia. Sejak 1 Januari 2001, Kepolisian Negara Republik Indonesia dipisahkan dari TNI dan menggunakan tanda kepangkatan tersendiri. Perubahan tersebut berdasar pada surat keputusan Kapolri No.
Federasi Sepak Bola Asia Timur
Federasi Sepak Bola Asia Timur (bahasa Inggris: East Asian Football Federation (EAFF), Hanzi: 東亞足球協會, Jepang: 東アジアサッカー連盟, bahasa Korea: 동아시아 축구 연맹) adalah badan pengendali sepak bola internasional di wilayah Asia Timur.
Kleopatra VII Filopator (bahasa Yunani: Κλεοπᾰ́τρᾱ Φιλοπάτωρ, Kleopátrā Filopátōr; lahir 69 SM – wafat 10 atau 12 Agustus 30 SM) adalah penguasa aktif terakhir Kerajaan Wangsa Ptolemaios di tanah Mesir. Kleopatra juga seorang diplomat, laksamana, administrator, poliglot, dan pujangga ilmu pengobatan. Selaku putri wangsa Ptolemaios, Kleopatra adalah keturunan dari pendiri wangsanya, Ptolemaios I Soter, salah seorang mantan senapati Yunani Makedonia sekaligus pengiring Aleksander Agung.
Divisi Profesi dan Pengamanan atau biasa disingkat Div Propram adalah salah satu unsur pengawas dan pembantu pimpinan di bidang pembinaan profesi dan pengamanan di lingkungan internal organisasi Polri. Div Propam Polri berkedudukan langsung di bawah Kapolri. Div Propam polri dipimpin oleh perwira tinggi polri berpangkat Inspektur Jenderal Polisi dan saat ini dijabat oleh Irjen.
Republik Sosialis Demokratis Sri Lanka (bahasa Sinhala: 'ශ්රී ලංකා'; bahasa Tamil: இலங்கை; bahasa Inggris: Democratic Socialist Republic of Sri Lanka) adalah sebuah negara pulau di sebelah utara Samudera Hindia di pesisir tenggara India. Sri Lanka berbatasan laut dengan India di sebelah barat laut dan dengan Maladewa di barat daya. Hingga tahun 1972, dunia internasional menyebut negara ini Ceylon (bahasa Indonesia: Sailan).
Bahasa Inggris adalah bahasa Jermanik yang pertama kali dituturkan di Inggris pada Abad Pertengahan Awal dan saat ini merupakan bahasa yang paling umum digunakan di seluruh dunia. Bahasa Inggris dituturkan sebagai bahasa pertama oleh mayoritas penduduk di berbagai negara, termasuk Britania Raya, Irlandia, Amerika Serikat, Kanada, Australia, Selandia Baru, dan sejumlah negara-negara Karibia; serta menjadi bahasa resmi di hampir 60 negara berdaulat. Bahasa Inggris adalah bahasa ibu ketiga yang paling banyak dituturkan di seluruh dunia, setelah bahasa Mandarin dan bahasa Spanyol.
Apriyani Rahayu (lahir 29 April 1998) adalah pebulutangkis Indonesia spesialis ganda putri dan ganda campuran ketika junior. Di level senior, dia menjadi pebulutangkis spesialis ganda putri. Atlet berdarah Tolaki ini merupakan peraih medali perunggu ganda putri Kejuaraan Dunia 2018 di Tiongkok serta Asian Games 2018 di Jakarta.
Borneo FC (sering juga disebut Borneo Samarinda) adalah klub sepak bola Indonesia yang berasal dari Samarinda, Kalimantan Timur, Indonesia. Pada awal berdirinya klub ini bermain di Divisi Utama Liga Indonesia 2014 setelah mengakuisisi klub Perseba Super Bangkalan pada 19 Maret 2014, menggantikan Persisam Samarinda sebagai klub asal Samarinda yang berkompetisi di kasta teratas di Indonesia. Pada 2015, mereka berlaga di Indonesia Super League berstatus sebagai klub promosi setelah berhasil keluar sebagai juara Divisi Utama Liga Indonesia 2014 setelah mengalahkan Persiwa Wamena di partai final.
Arie Hanggara (21 Desember 1977 – 8 November 1984) adalah seorang anak yang meninggal setelah dianiaya oleh ayahnya Machtino dan ibu tirinya Santi pada 1984 hingga dinyatakan babak belur. Kasus Arie Hanggara menjadi begitu besar karena besarnya perhatian media massa untuk mengangkat tragedi tersebut.Hingga sekarang, kasus Arie Hanggara masih sering diangkat dan dijadikan referensi oleh media massa indonesia, terutama jika ada sebuah kasus sejenis ketika seorang anak menjadi korban kekerasan orangtuanya sendiri. Begitu besarnya animo masyarakat, membuat kasus tersebut diangkat menjadi sebuah film, Arie Hanggara, yang diproduksi oleh PT Tobali Indah Film pada 1985, dan cukup sukses dalam pemasaran.
Malaysia adalah sebuah negara federal yang terdiri dari tiga belas negeri (negara bagian) dan tiga wilayah federal di Asia Tenggara dengan luas 330.803 km persegi. Ibu kotanya adalah Kuala Lumpur, sedangkan Putrajaya menjadi pusat pemerintahan federal. Jumlah penduduk negara ini mencapai 32.730.000 jiwa pada tahun 2020.
Negara Indonesia Timur adalah negara bagian RIS yang meliputi wilayah Sulawesi, Sunda Kecil (Bali & Nusa Tenggara) dan Kepulauan Maluku, ibu kotanya Makassar. Negara ini dibentuk setelah dilaksanakan Konferensi Malino pada tanggal 16-22 Juli 1946 dan Konferensi Denpasar dari tanggal 7-24 Desember 1946 yang bertujuan untuk membahas gagasan berdirinya negara bagian tersendiri di wilayah Indonesia bagian timur oleh Belanda. Pada akhir Konferensi Denpasar 24 Desember 1946, negara baru ini dinamakan Negara Timur Raya, tetapi kemudian diganti menjadi Negara Indonesia Timur pada tanggal 27 Desember 1946.Negara Indonesia Timur terbagi menjadi 13 daerah otonomi: Daerah Sulawesi Selatan Daerah Minahassa Daerah Kepulauan Sangihe dan Talaud Daerah Sulawesi Utara Daerah Sulawesi Tengah Daerah Bali Daerah Lombok Daerah Sumbawa Daerah Flores Daerah Sumba Daerah Timor dan kepulauan Daerah Maluku Selatan Daerah Maluku UtaraMenurut hasil Konferensi Denpasar, wilayah Negara Indonesia Timur meliputi Keresidenan berikut, seperti termaktub dalam Staatsblad 1938 nomor 68 jo Staatsblad nomor 264, kecuali Irian Barat, yang akan ditetapkan kemudian hari.
Google Chrome adalah peramban web lintas platform yang dikembangkan oleh Google. Peramban ini pertama kali dirilis pada tahun 2008 untuk Microsoft Windows, kemudian diporting ke Android, iOS, Linux, dan macOS yang menjadikannya sebagai peramban bawaan dalam sistem operasi. Peramban ini juga merupakan komponen utama Chrome OS, yang berfungsi sebagai platform untuk aplikasi web.
Daftar kabupaten dan kota di Jawa Tengah
Provinsi Jawa Tengah, Indonesia terdiri atas 29 kabupaten dan 6 kota. Ibu kota Provinsi Jawa Tengah adalah Kota Semarang. Berikut adalah daftar kabupaten dan kota di Jawa Tengah, beserta ibu kota kabupaten mereka.
Dr. (H.C.) Ir. H. Soekarno1 (ER, EYD: Sukarno, nama lahir: Koesno Sosrodihardjo; 6 Juni 1901 – 21 Juni 1970) adalah Presiden pertama Republik Indonesia yang menjabat pada periode 1945–1967.:11, 81 Ia adalah seorang tokoh perjuangan yang berperan penting dalam memerdekakan bangsa Indonesia dari penjajahan Belanda.:26-32 Ia adalah Proklamator Kemerdekaan Indonesia (bersama dengan Mohammad Hatta) pada tanggal 17 Agustus 1945.
Daftar kabupaten dan kota di Jawa Timur
Berikut adalah daftar kabupaten dan kota di Jawa Timur. Provinsi Jawa Timur terdiri atas 29 kabupaten dan 9 kota. Ibu kotanya adalah Surabaya.
Fortunella (lahir 12 Oktober 1974) adalah seorang mantan aktris dan mantan model berkebangsaan Indonesia keturunan Italia. Fortunella adalah saudari ipar dari Sonia Dora Carrascalao mantan model Indonesia era 1990-an yang merupakan anak dari Mario Viegas Carrascalao, mantan gubernur provinsi Timor Timur, sebelum Timor Timur lepas dari Indonesia dan berubah menjadi Timor Leste, kakak kandung dari Fortunella yaitu Ade Giuliano Saleh menikah dengan Sonia Dora Carrascalao.
Nathalie Holscher (lahir 14 Desember 1992), adalah seorang pembawa acara, penyanyi, DJ, dan model berkebangsaan Indonesia. Ia dikenal setelah kedekatannya dengan komedian Sule yang mana pada akhirnya, mereka berdua menikah pada tanggal 15 November 2020 di Tsamara Resto, Jatisampurna, Bekasi, Jawa Barat.
Laksamana Muda TNI (Purn.) Soleman B. Ponto, S.T., M.H., (lahir 6 November 1955) adalah seorang purnawirawan perwira tinggi TNI Angkatan Laut yang saat berdinas militer menjabat Kepala Badan Intelijen Strategis.Soleman, merupakan alumnus Akademi Angkatan Laut tahun 1978, ia berasal dari kecabangan Korps Pelaut dan mahir dalam bidang Intelijen.
Julianto Eka Putra, lahir 8 Juli 1972 atau yang lebih dikenal dan akrab disapa sebagai Ko Jul, adalah seorang pebisnis, praktisi, dan motivator asal Indonesia. Julianto Eka Putra mendirikan sekolah gratis untuk anak-anak yatim piatu dan duafa yang diberi nama Selamat Pagi Indonesia (SPI) yang ia bangun mulai tahun 2003. Sekolah tersebut dibuka dan menerima siswa-siswi angkatan pertama pada tahun 2007.
Wright Bersaudara yang terdiri dari dua orang kakak beradik, Orville Wright (19 Agustus 1871 - 30 Januari 1948) dan Wilbur Wright (16 April 1867 - 30 Mei 1912), secara umum dihargai atas desain dan perancangan pesawat terbang efektif pertama, dan membuat penerbangan terkendali pertama menggunakan pesawat terbang bermesin yang lebih berat daripada udara, bersama dengan pendirian tonggak sejarah lainnya dalam bidang era dirgantara. Kedua kakak beradik itu pada awalnya mengelola sebuah toko di Dayton, Ohio. Toko tersebut menjual dan memperbaiki sepeda motor.
Asia Tenggara adalah sebuah kawasan di benua Asia bagian tenggara. Kawasan ini mencakup Semenanjung Indochina dan Semenanjung Malaka, Serta Wilayah Kepulauan Melayu. Asia Tenggara berbatasan dengan Republik Rakyat Tiongkok di sebelah utara, Samudra Pasifik di timur, Samudra Hindia di selatan, dan Samudra Hindia, Teluk Benggala, dan anak benua India di barat.
Leo Rolly Carnando (lahir 29 Juli 2001) adalah atlet bulu tangkis Indonesia yang berasal dari klub PB Djarum. Dia merupakan Juara Dunia Junior pada nomor ganda campuran pada tahun 2018 dan nomor ganda putra pada tahun 2019, juga memenangkan dua medali emas pada Kejuaraan Asia Junior 2019 pada nomor ganda putra dan ganda campuran.
Adhi Makayasa (bahasa Sanskerta: आदि माख्यास) adalah penghargaan tahunan kepada lulusan terbaik dari setiap matra TNI dan POLRI, yaitu Matra Darat (dari Akademi Militer Magelang), Matra Laut (dari Akademi Angkatan Laut Surabaya), Matra Udara (dari Akademi Angkatan Udara Yogyakarta), dan Matra Kepolisian (dari Akademi Kepolisian Semarang). Penerima penghargaan ini adalah mereka yang secara seimbang mampu menunjukkan prestasi terbaik di tiga aspek: akademis, jasmani, dan kepribadian (mental). Penganugerahan Adhi Makayasa secara langsung diberikan oleh Presiden Republik Indonesia (atau perwakilan atas nama Presiden).
Singapura (nama resmi: Republik Singapura) adalah sebuah negara pulau di lepas ujung selatan Semenanjung Malaya, 137 kilometer (85 mi) di utara khatulistiwa di Asia Tenggara. Negara ini terpisah dari Malaysia oleh Selat Johor di utara, dan dari Kepulauan Riau, Indonesia oleh Selat Singapura di selatan. Singapura adalah pusat keuangan terdepan ketiga di dunia dan sebuah kota dunia kosmopolitan yang memainkan peran penting dalam perdagangan dan keuangan internasional.
Amerika Serikat, disingkat dengan AS (bahasa Inggris: United States of America/U.S.A. disingkat United States/US, harfiah: "Persatuan Negara Bagian-Negara Bagian Amerika"), atau secara umum dikenal dengan Amerika saja, adalah sebuah negara republik konstitusional federal yang terdiri dari lima puluh negara bagian dan sebuah distrik federal. Negara ini terletak di bagian tengah Amerika Utara, yang menjadi lokasi dari empat puluh lima negara bagian yang saling bersebelahan, beserta distrik ibu kota Washington, D.C.. Amerika Serikat diapit oleh Samudra Pasifik dan Atlantik di sebelah barat dan timur, berbatasan dengan Kanada di sebelah utara, dan Meksiko di sebelah selatan.
Arie Hanggara adalah sebuah film drama Indonesia yang diangkat dari kisah nyata, garapan sutradara Frank Rorimpandey. Film ini dibintangi antara lain oleh Yan Cherry Budiono, Deddy Mizwar, Joice Erna, Anissa Sitawati, dan Cok Simbara. Film ini membuahkan Piala Citra pertama untuk Deddy Mizwar sebagai Aktor Terbaik pada FFI 1986.
Miss Supranational 2022 adalah edisi ke-13 kontes kecantikan Miss Supranational yang telah berlangsung pada 15 Juli 2022 di Strzelecki Park Amphitheater di Nowy Sącz, Małopolska, Polandia. Di akhir acara, Chanique Rabe dari Namibia memahkotai Lalela Mswane dari Afrika Selatan sebagai pemenang yang baru.
Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M. (lahir 19 November 1965) adalah seorang perwira tinggi TNI-AD yang sejak 17 November 2021 mengemban amanat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD).Dudung, merupakan lulusan Akmil 1988 dari kecabangan Infanteri. Jabatan terakhir jenderal bintang empat ini adalah Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad TNI AD).
Jakarta (pengucapan bahasa Indonesia: [dʒaˈkarta] ( simak)), atau secara resmi bernama Daerah Khusus Ibukota Jakarta (disingkat DKI Jakarta) atau Jakarta Raya adalah ibu kota negara dan kota terbesar di Indonesia. Menurut sistem pembagian administratif Indonesia, Jakarta merupakan provinsi dengan status daerah khusus. Sementara menurut pengertian secara umum, Jakarta merupakan kota metropolitan.
WhatsApp Messenger adalah aplikasi pesan untuk ponsel cerdas. WhatsApp Messenger merupakan aplikasi pesan lintas platform yang memungkinkan kita bertukar pesan tanpa pulsa, karena WhatsApp Messenger menggunakan paket data internet. Aplikasi WhatsApp Messenger menggunakan koneksi internet 3G, 4G atau WiFi untuk komunikasi data.
Persija singkatan dari Persatuan Sepak Bola Indonesia Jakarta (dahulu dikenal juga dengan nama Persija Pusat) adalah klub sepak bola Indonesia yang berbasis di Jakarta. Persija saat ini berlaga di Liga 1. Persija merupakan salah satu klub sepakbola paling sukses di sejarah sepakbola Indonesia dengan torehan 2 kali juara liga domestik dan 9 kali juara turnamen perserikatan hingga sejauh ini.
Jenderal Polisi (Purn.) Prof. Drs. H. Muhammad Tito Karnavian, M.A., Ph.D. (lahir 26 Oktober 1964), adalah seorang politikus dan tokoh kepolisian Indonesia yang menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri Indonesia sejak tanggal 23 Oktober 2019 dalam Kabinet Indonesia Maju di bawah pemerintahan Joko Widodo dan Ma'ruf Amin.
Tujuh Keajaiban Dunia biasanya menunjuk ke Tujuh Keajaiban Dunia Kuno. Pencetus awal daftar ini adalah Antipater Sidon, pelancong asal Yunani Kuno yang membuat daftar struktur dalam sebuah puisi (sekitar 140 SM). Aku telah menyaksikan tembok Babilonia yang perkasa yang di atasnya terbentang jalanan untuk kereta-kereta perang, dan patung Zeus di tepi sungai Alfeus, aku telah melihat taman gantung, dan Kolosus (patung kolosal) Dewa Matahari, dan gunung buatan dari piramida yang menjulang tinggi, serta makam raya Raja Mausolus; namun ketika aku melihat kuil Artemis yang menjulang ke awan-awan, yang lain itu semuanya kehilangan keindahannya, dan aku berkata, 'Tengoklah, selain Olympus, Matahari tidak pernah lagi melihat apapun yang sedemikian agung.' (Ketujuh keajaiban dunia yang dimaksudkan dalam tulisan Antipater adalah: 1.
Sebuah mesin slot (American English), dikenal juga dengan variasi mesin buah (British English), puggy (Scottish English), the slots (Canadian English dan American English), mesin poker/pokies (Australian English dan New Zealand English), fruities (British English) atau slots (American English), adalah sebuah mesin perjudian yang menciptakan sebuah permainan peluang untuk konsumennya. Mesin slot juga dikenal secara pejoratif sebagai bandit satu-tangan Karena lengan mekanikal besarnya yang ditempatkan pada sisi dari versi mesin mekanikal awalnya dan permainan yang 'memiliki kemampuan untuk mengosongkan' kantong dan dompet pemainnya seperti yang dilakukan penjahat. Sebuah mesin slot memiliki tampilan standar dengan fitur sebuah layar menampilkan rel atau gulungan yang "berputar" saat permainan diaktifkan.
Daftar negara menurut luas wilayah
Berikut ini adalah daftar negara di dunia menurut luas wilayahnya. Ukuran-ukuran diberikan dalam satuan metrik SI. Daerah-daerah ketergantungan ditunjukkan bersama dengan negara utamanya; total luas wilayah juga ditunjukkan, tetapi daftar ini disusun berdasarkan luas wilayah tidak termasuk ketergantungannya. Wilayah termasuk danau-danau, sungai dan waduk, kecuali laut.
Piala Presiden 2022 merupakan edisi kelima dari Piala Presiden yang diselenggarakan oleh PSSI sebagai turnamen pra-musim untuk Liga 1 2022–2023. Turnamen ini dimulai pada tanggal 11 Juni dan berakhir pada tanggal 17 Juli 2022. Turnamen ini kemudian ada lagi setelah sempat vakum selama 2 tahun akibat pandemi covid-19 yang menghantam indonesia.
Jenderal Besar TNI (Purn.) H. M. Soeharto, (Hanacaraka : ꦯꦸꦲꦂꦠ) (ER, EYD: Suharto; 8 Juni 1921 – 27 Januari 2008) adalah Presiden kedua Indonesia yang menjabat dari tahun 1967 sampai 1998, menggantikan Soekarno. Di dunia internasional, terutama di Dunia Barat, Soeharto sering dirujuk dengan sebutan populer "The Smiling General" (bahasa Indonesia: "Sang Jenderal yang Tersenyum") karena raut mukanya yang senantiasa tersenyum dan menunjukkan keramahan. Meski begitu, dengan berbagai kontroversi yang terjadi, ia sering juga disebut sebagai otoriter bagi yang berseberangan dengannya.Sebelum menjadi presiden, Soeharto adalah pemimpin militer pada masa Hindia Belanda dan Kekaisaran Jepang, dengan pangkat terakhir Mayor Jenderal.
Komjen. Pol. (Anm.) Ignatius Sigit Widiatmono, S.I.K., M.Si., M.H., M.T.C.P. (3 Februari 1969 – 30 Oktober 2020) adalah seorang perwira tinggi Polri yang terakhir kali sebelum meninggal menjabat sebagai Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan Kepolisian Negara Republik Indonesia.Sigit, lulusan Akpol 1992 ini berpengalaman dalam bidang reserse.
H. Mohammad Jusuf Hamka atau juga dikenal dengan nama Babah Alun (lahir 5 Desember 1957) adalah seorang politisi, motivator dan pengusaha Muslim Tionghoa-Indonesia. Ia pernah menjadi bendahara TKN (Tim Kampanye Nasional) Joko Widodo dan Ma'ruf Amin. Politisi partai Golkar ini juga menjabat staf khusus di Kemensos.
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), juga dikenal sebagai Masa Orientasi Siswa (MOS) atau Masa Orientasi Peserta Didik Baru (MOPD), merupakan sebuah kegiatan yang umum dilaksanakan di sekolah setiap awal tahun ajaran guna menyambut kedatangan para peserta didik baru. Masa orientasi lazim dijumpai di tingkat SMP dan SMA. Hampir seluruh sekolah negeri maupun swasta menggunakan cara itu untuk mengenalkan almamater pada peserta didik baru. Pada perguruan tinggi, kegiatan serupa dikenal dengan Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus (disingkat Ospek).
Ir. H. Joko Widodo (pengucapan bahasa Indonesia: [dʒɔkɔ widɔdɔ]; lahir 21 Juni 1961), atau yang lebih akrab disapa Jokowi adalah Presiden Indonesia yang mulai menjabat sejak 20 Oktober 2014. Terpilih dalam Pemilu Presiden 2014, Jokowi menjadi Presiden Indonesia pertama sepanjang sejarah yang bukan berasal dari latar belakang elite politik atau militer Indonesia.
Daftar film Indonesia terlaris sepanjang masa
Berikut adalah daftar film Indonesia terlaris sepanjang masa menurut jumlah tiket yang telah terjual untuk penayangan di bioskop. Sebanyak 19 film berhasil mencapai 2 juta penonton, 5 film berhasil mencapai 3 juta penonton, 4 film berhasil mencapai 4 juta penonton, 1 film berhasil mencapai 5 juta penonton, 2 film berhasil mencapai 6 juta penonton, dan 1 film berhasil mencapai 9 juta penonton.
2037 (Hangul: 이공삼칠; RR: Igongsamchil; lit. Two Zero Three Seven) adalah film Korea Selatan yang disutradarai oleh Mo Hong-jin. Film drama manusia yang mengambil tempat di antara narapidana wanita, menggambarkan kisah orang dewasa yang ingin memberi harapan pada kenyataan yang sulit dipercaya yang terjadi pada seorang gadis berusia 19 tahun.
Assalamualaikum (bahasa Arab: ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ ʾas-salāmu ʿalaykum) merupakan salam dalam Bahasa Arab, dan digunakan oleh kultur Muslim. Frasa lengkapnya adalah ʾas-salāmu ʿalaykum wa-raḥmatu -llāhi wa-barakātuhū (ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ). Salam ini adalah Sunnah Nabi Muhammad SAW, yang dapat merekatkan Ukhuwah Islamiyah umat Muslim di seluruh dunia.
Suku Batak adalah suku yang berasal dari provinsi Sumatera Utara. Suku Batak memiliki 6 sub suku/etnis yaitu: Angkola, Karo, Mandailing, Pakpak, Simalungun, dan Toba. Keseluruhan subetnis suku Batak memiliki marga yang diwarisi oleh keturunan mereka, dan terdapat banyak marga yang dipakai oleh lebih dari satu subetnis.
{{Infobox football biography | name = Michael Krmenčík | image = Michael Krmenčík, CZE-NIR 2019-10-14.jpg | caption = Krmenčík dengan Timnas Ceko pada 2019 | fullname = Michael Krmenčík | height = 1.91 m | birth_date = 15 Maret 1993 | birth_place = Kraslice, Cekoslowakia | currentclub = [[Persija Jakarta] | clubnumber = | position = Penyerang | youthyears1 = | youthclubs1 = TJ Kraslice | youthyears2 = | youthclubs2 = Baník Sokolov | youthyears3 = | youthclubs3 = Viktoria Plzeň | years1 = 2011–2020 | clubs1 = Viktoria Plzeň | caps1 = 91 | goals1 = 45 | years2 = 2012 | clubs2 = → Baník Sokolov (pinjaman) | caps2 = 12 | goals2 = 1 | years3 = 2012–2013 | clubs3 = → Zenit Čáslav (pinjaman) | caps3 = 20 | goals3 = 1 | years4 = 2013 | clubs4 = → Vlašim (pinjaman) | caps4 = 12 | goals4 = 1 | years5 = 2014 | clubs5 = → Baník Ostrava (pinjaman) | caps5 = 11 | goals5 = 2 | years6 = 2014–2015 | clubs6 = → Dukla Prague (pinjaman) | caps6 = 25 | goals6 = 8 | years7 = 2020–2022 | clubs7 = Club Brugge | caps7 = 15 | goals7 = 3 | years8 = 2021 | clubs8 = → PAOK (pinjaman) | caps8 = 22 | goals8 = 4 | years9 = 2021 | clubs9 = → Slavia Prague (pinjaman) | caps9 = 13 | goals9 = 4 | years10 = 2022– | clubs10 = Persija Jakarta | caps10 = 0 | goals10 = 0 | nationalyears1 = 2010–2011 | nationalteam1 = Republik Ceko U-18 | nationalcaps1 = 6 | nationalgoals1 = 3 | nationalyears2 = 2011–2012 | nationalteam2 = Republik Ceko U-19 | nationalcaps2 = 11 | nationalgoals2 = 1 | nationalyears3 = 2013 | nationalteam3 = Republik Ceko U-20 | nationalcaps3 = 3 | nationalgoals3 = 0 | nationalyears4 = 2013–2014 | nationalteam4 = Republik Ceko U-21 | nationalcaps4 = 8 | nationalgoals4 = 3 | nationalyears5 = 2016– | nationalteam5 = Republik Ceko U-21 | nationalcaps5 = 31 | nationalgoals5 = 9 | club-update = 04 February 2022 | nationalteam-update = 14 June 2021 }} Michael Krmenčík (lahir 15 Maret 1993) adalah pemain profesional sepak bola Republik Ceko yang kini bermain sebagai penyerang untuk Persija Jakarta dan Tim Nasional Republik Ceko.