The most-visited Bahasa Indonesia Wikipedia articles, updated daily. Learn more...
Jenderal TNI (HOR) (Purn.) Datuk Seri H. Prabowo Subianto Djojohadikusumo (EYD: Prabowo Subianto Joyohadikusumo; lahir 17 Oktober 1951) adalah politikus, pengusaha, dan pensiunan jenderal kehormatan tentara Indonesia yang menjabat sebagai Presiden Indonesia kedelapan sejak 20 Oktober 2024. Sebelumnya, ia menjabat sebagai Menteri Pertahanan ke-26 di bawah kepresidenan Joko Widodo dari 2019 hingga 2024. Prabowo adalah presiden Indonesia ketiga yang memiliki latar belakang militer setelah Soeharto dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Israel, dengan nama resmi Negara Israel, adalah negara di Asia Barat yang dikelilingi oleh Laut Tengah, Lebanon, Suriah, Palestina, Yordania, Mesir. Dengan populasi sebesar 7,5 juta jiwa, Israel merupakan satu-satunya negara Yahudi di dunia. Selain itu, terdapat pula beberapa kelompok etnis minoritas lainnya, meliputi etnis Arab yang berkewarganegaraan Israel, beserta kelompok-kelompok keagamaan lainnya seperti Muslim, Kristen, Druze, Samaria dan lain-lain.
Mayor Inf Teddy Indra Wijaya, S.Tr.Han., M.Si. (lahir 14 April 1989) atau yang lebih dikenal dengan Mayor Teddy, adalah seorang perwira menengah TNI Angkatan Darat berdarah Jawa-Minahasa yang menjabat sebagai Sekretaris Kabinet Indonesia pada Kabinet Merah Putih pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka sejak 21 Oktober 2024 hingga sekarang.
K. P. H. Gibran Rakabuming Raka, B.Sc. (lahir 1 Oktober 1987) adalah seorang politikus dan pengusaha Indonesia yang merupakan wakil presiden Indonesia ke-14. Gibran dilantik menjadi Wakil Presiden Indonesia saat berumur 37 tahun, sehingga menjadikannya Wakil Presiden Indonesia termuda yang pernah dilantik sepanjang sejarah RI. Ia sebelumnya menjabat sebagai Walikota Surakarta periode 2021-2024.
Sekretariat Kabinet Republik Indonesia
Sekretariat Kabinet Republik Indonesia (disingkat Setkab) adalah lembaga pemerintah yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab langsung kepada Presiden dan memiliki tugas dalam memberikan dukungan pengelolaan manajemen kabinet kepada Presiden dan Wakil Presiden dalam penyelenggaraan pemerintahan. Dalam menjalankan fungsi manajemen kabinet, Setkab berperan dalam memberikan dukungan pemikiran (think tank) dan rekomendasi kepada Presiden RI, diantaranya terkait usulan kebijakan dan program pemerintah yang disampaikan oleh kementerian/lembaga, monitoring pelaksanaan kebijakan dan penyelenggaraan pemerintahan, menjalankan fungsi koordinasi lintas kementerian koordinator dan debottlenecking, dan melakukan evaluasi. Kebijakan pemerintah harus berjalan sesuai dengan koridor, baik dari aspek perundang-undangan, kemampuan anggaran, dan visi misi Presiden RI. Dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, Setkab menyelenggarakan kajian terkait isu-isu strategis yang menjadi perhatian Presiden maupun publik, yang hasilnya disampaikan secara langsung kepada Presiden RI dalam bentuk rekomendasi kebijakan.
Ir. H. Joko Widodo (Indonesia: [dʒɔkɔ widɔdɔ]; lahir 21 Juni 1961), lebih dikenal sebagai Jokowi adalah politikus dan pengusaha Indonesia yang menjabat sebagai Presiden Indonesia ketujuh sejak 20 Oktober 2014 hingga 20 Oktober 2024. Sebelumnya ia adalah anggota Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), ia adalah presiden Indonesia pertama yang tidak mencalonkan diri dari elit politik atau militer.
Kabinet Merah Putih adalah kabinet pemerintahan Indonesia dibawah pimpinan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Direncanakan susunan kabinet ini berasal dari kalangan profesional, usulan gabungan partai politik pengusung pasangan Prabowo-Gibran pada Pemilihan umum Presiden Indonesia 2024 yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju dan juga tim sukses Prabowo-Gibran dalam Pemilihan Presiden.
Letnan Jenderal TNI (Purn.) Dr. Sjafrie Sjamsoeddin, M.B.A. (lahir 30 Oktober 1952) adalah seorang birokrat dan tokoh militer Indonesia yang menjabat sebagai Menteri Pertahanan Republik Indonesia sejak tanggal 21 Oktober 2024 dalam Kabinet Merah Putih di bawah pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Dia pernah menjabat sebagai Wakil Menteri Pertahanan Indonesia 2010–2014.
Presiden Republik Indonesia, umumnya disingkat sebagai Presiden Indonesia adalah kepala negara sekaligus kepala pemerintahan Indonesia. Presiden memegang kekuasaan eksekutif pemerintah Indonesia dan merupakan Panglima Tertinggi Tentara Nasional Indonesia dan Panglima Tertinggi Kepolisian Negara Republik Indonesia. Sejak tahun 2004, presiden dan wakil presiden dipilih secara langsung untuk masa jabatan lima tahun, dapat diperpanjang sekali dengan masa jabatan maksimal 10 tahun.
Letnan Jenderal TNI (Purn.) Anto Mukti Putranto, S.Sos. (lahir 26 Februari 1964) adalah seorang birokrat dan tokoh militer Indonesia yang menjabat sebagai Asisten Khusus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto untuk Matra Darat Bidang Alutsista sejak tahun 2022 dalam Kabinet Indonesia Maju di bawah pemerintahan Joko Widodo dan Ma'ruf Amin. Pada 20 Oktober 2024, beliau dinamakan sebagai Kepala Staf Kepresidenan di Kabinet Merah Putih di bawah pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Indonesia, dengan nama resmi Republik Indonesia, adalah sebuah negara kepulauan di Asia Tenggara yang dilintasi garis khatulistiwa dan berada di antara daratan benua Asia dan Oseania sehingga dikenal sebagai negara lintas benua, serta antara Samudra Pasifik dan Samudra Hindia. Indonesia merupakan negara terluas ke-14 sekaligus negara kepulauan terbesar di dunia dengan luas wilayah sebesar 1.904.569 km², serta negara dengan pulau terbanyak ke-6 di dunia, dengan jumlah 17.504 pulau. Nama alternatif yang dipakai untuk kepulauan Indonesia disebut Nusantara.
Prasetyo Hadi, S.Hut. (lahir 28 Oktober 1979) adalah politikus Partai Gerakan Indonesia Raya yang menjabat sebagai anggota DPR-RI sejak 1 September 2020 menggantikan Harry Poernomo yang mengundurkan diri pada Juli 2020. Ia mewakili daerah pemilihan Jawa Tengah VI, yang meliputi Kabupaten Purworejo, Kabupaten Wonosobo, Kabupaten Magelang, Kabupaten Temanggung, dan Kota Magelang.
Raja Juli Antoni, Ph.D. (lahir 13 Juli 1977) adalah seorang politikus Indonesia dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Jenderal. Ia menjabat sebagai Menteri Kehutanan sejak 20 Oktober 2024. Sebelumnya, dia merupakan politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) hingga 2014.
Prof. Stella Christie, B.A., M.A., Ph.D. (Hanzi: 蔣黛蘭; Pe̍h-ōe-jī: Chió Tāi lân, lahir 11 Januari 1979) adalah seorang ilmuwan kognitif asal Medan, Sumatera Utara, Indonesia. Ia memperoleh gelar sarjana dari Harvard University dan gelar Ph.D. dari Northwestern University dalam bidang psikologi kognitif.
Daftar Sekretaris Kabinet Indonesia
Berikut adalah daftar orang yang pernah menjabat sebagai Sekretaris Kabinet Indonesia.
Presiden Republik Indonesia adalah seorang kepala negara dan kepala pemerintahan di Republik Indonesia. Presiden juga memimpin bagian eksekutif pada pemerintahan Indonesia dan menjadi komando tertinggi pada Tentara Nasional Indonesia. Sejak tahun 2004, presiden dan wakil presiden dipilih langsung oleh rakyat dengan masa jabatan 5 tahun untuk setiap periode.
Veronica Tan, S.T. atau jika menggunakan marga sebenarnya Veronica Lim (Hanzi: 林雪莉; Pe̍h-ōe-jī: Lîm Seh lī, lahir 4 Desember 1977) adalah mantan istri dari Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Ia merupakan Ketua Yayasan Kanker Indonesia (YKI) DKI Jakarta. Usai menamatkan SMA, ia pindah ke Jakarta dan mengambil jurusan arsitektur di Universitas Pelita Harapan.
Ario Bimo Nandito Ariotedjo, S.H. atau lebih dikenal Dito Ariotedjo (lahir 25 September 1990) merupakan seorang politisi Indonesia yang menjabat Menteri Pemuda dan Olahraga dari Partai Golongan Karya. Berusia 33 tahun 190 hari saat dilantik, ia menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga termuda sejak Soepeno dan menteri termuda setelah berakhirnya Orde Lama. Ia juga menjadi orang kelahiran dasawarsa 1990-an pertama yang menjadi menteri.
K. H. Nusron Wahid, S.S., M.Si. (lahir 12 Oktober 1973) adalah seorang birokrat dan politikus Indonesia. Ia sekarang menjabat sebagai Anggota DPR RI sejak 2019 dan juga menjabat dari 2004 hingga 2015 mewakili Jawa Tengah II. Pada 2014 hingga 2019, ia menjabat sebagai Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI).
Natalius Pigai, S.IP. (lahir 25 Desember 1975) adalah seorang aktivis Indonesia. Ia merupakan salah seorang dari 11 anggota Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) periode 2012-2017. Ia bekerja sebagai Staf Khusus Menteri di Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi Republik Indonesia pada masa kepemimpinan Al Hilal Hamdi dan Jacob Nuwa Wea tahun 1999-2004.
fufufafa adalah sebuah akun Kaskus yang menimbulkan kontroversi dan diduga milik Gibran Rakabuming Raka. Pada mulanya, akun tersebut diungkap oleh sebuah akun X pada 31 Agustus 2024 karena menghina Prabowo Subianto dan putranya Didit Hediprasetyo. Penelusuran selanjutnya menemukan bahwa akun tersebut juga menghina Susilo Bambang Yudhoyono, Titiek Soeharto dan Anies Baswedan, serta melecehkan sejumlah artis, diantaranya Syahrini, Cinta Laura, Nadia Mulya, Bella Shofie, Pevita Pearce, Duo Serigala, Haruka Nakagawa, Nurul Arifin, Wanda Hamidah, Kartika Putri, dan Rachel Maryam.
Boeing 777 adalah sebuah pesawat penumpang sipil berbadan lebar bermesin ganda jarak jauh yang dibuat oleh Boeing Commercial Airplanes. Dapat mengangkut antara 314 - 451 penumpang dan memiliki jangkauan dari 9.695 sampai 17.372 km (5.235 sampai 9.380 nautikal mil). Penerbangan pertama Boeing 777 dilakukan pada 1994.
Kabinet Indonesia Maju adalah kabinet pemerintahan Indonesia pimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Susunan kabinet ini berasal dari kalangan profesional, usulan partai politik pengusung pasangan Jokowi-Amin pada Pilpres 2019 yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Kerja ditambah Partai Gerindra, PAN, dan Partai Demokrat yang bergabung setelahnya, serta tim sukses pasangan Jokowi-Amin pada Pilpres 2019. Susunan kabinet diumumkan oleh Presiden Jokowi pada 23 Oktober 2019 dan resmi dilantik pada hari itu juga.
Siti Hediati Hariyadi, S.E. (lahir 14 April 1959), lebih dikenal dengan nama Titiek Soeharto adalah politisi berkebangsaan Indonesia. Ia merupakan putri dari Presiden ke-2 Republik Indonesia, Soeharto sekaligus istri Presiden Indonesia ke 8 yakni Prabowo Subianto Pada 2012, Titiek memutuskan untuk aktif berpolitik sebagai kader Partai Golongan Karya. Saat itu, ia menjabat sebagai Ketua Bidang Pertanian dan Nelayan DPP Partai Golkar sampai 2014.
Thomas Aquinas Muliatna Djiwandono, B.A., M.A. (lahir 7 Mei 1972), atau biasa dipanggil Tommy, adalah seorang politikus yang menjabat sebagai Bendahara Umum Partai Gerindra sejak tahun 2014. Ia adalah keponakan dari Prabowo Subianto, Menteri Pertahanan saat ini dan Presiden terpilih Indonesia. Ia diangkat menjadi Wakil Menteri Keuangan II menjabat bersama Suahasil Nazara mendampingi Menteri Keuangan Sri Mulyani pada 18 Juli 2024.
Gerardus Budisatrio Djiwandono, B.A. atau biasa dipanggil Budi Djiwandono (lahir 25 September 1981) adalah seorang politikus Partai Gerakan Indonesia Raya dan saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia. Budi Djiwandono merupakan politisi muda Partai Gerindra dan memiliki jabatan strategis sebagai Wakil Ketua Umum DPP Gerindra.
Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didit Hediprasetyo (lahir 22 Maret 1984) adalah seorang perancang busana Indonesia yang berprestasi di kancah internasional. Ia merupakan putra tunggal dari Presiden Indonesia ke 8 yakni Prabowo Subianto dan Titiek Soeharto, anak keempat Presiden ke-2 Indonesia Soeharto. Didit memilih tidak terjun dalam dunia politik, meski sang ayah merupakan Ketua Umum Partai Gerindra.
Wishnu Wardhana, B.A. adalah seorang pengusaha dan eksekutif bisnis Indonesia yang saat ini menjabat sebagai Direktur Utama PT. Teladan Resources sebuah perusahaan induk investasi, dan PT. Teladan Prima Agro Tbk, sebuah perusahaan agrikultur dan energi terbarukan. Sebelumnya, ia telah mengemban peran kunci di berbagai perusahaan dan merupakan founder dalam membangun kelompok usaha Mahaka Group , dan perusahaan energi terkemuka di Indonesia, yaitu PT. Indika Energy Tbk.
H. Maman Abdurrahman, S.T. (lahir 10 September 1980) adalah politikus Indonesia yang menjabat sebagai anggota DPR-RI selama dua periode (2018–2019 dan 2019–2024). Ia mewakili daerah pemilihan Kalimantan Barat I, yang meliputi Kabupaten Sambas, Kabupaten Bengkayang, Kota Singkawang, Kabupaten Landak, Kabupaten Kayong Utara, Kabupaten Ketapang, Kota Pontianak, Kabupaten Mempawah, dan Kabupaten Kubu Raya.
Budi Arie Setiadi, S.Sos., M.Si. (lahir 20 April 1969) adalah politikus dan mantan wartawan Indonesia yang menjabat Menteri Komunikasi dan Informatika Indonesia sejak 17 Juli 2023 menggantikan Johnny G Plate yang terlibat Korupsi. Budi sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi sejak 2019.
H. Teuku Riefky Harsya, B.Sc., M.T. (lahir 28 Juni 1972) atau yang akrab disapa Riefky, adalah seorang politikus Indonesia. Ia merupakan salah satu politikus senior Partai Demokrat yang sudah duduk di kursi DPR-RI selama empat periode berturut-turut sejak 2005. Sebelum terjun ke dunia politik, ia menghabiskan waktu sebagai profesional.
Muhammad Iftitah Sulaiman Suryanagara
Muhammad Iftitah Sulaiman Suryanagara, S.H., M.A. (lahir 10 Maret 1977) adalah seorang pengusaha, investor dan konsultan, serta Veteran TNI-AD. Ia lulusan terbaik Akademi Militer tahun 1999, peraih penghargaan Bintang Adhi Makayasa dari Presiden Republik Indonesia, dan dikenal sebagai pakar dalam bidang Kavaleri. Reformasi TNI mengamanatkan militer untuk tidak terlibat dalam kegiatan politik dan bisnis. Untuk itu, sebagai konsekuensi dari aktivitasnya dalam dunia bisnis, politik negara dan usahanya mengembangkan jaringan internasional, Suryanagara memutuskan pensiun dini, setelah dinas 20 tahun di militer.
Dora Marie Sigar (21 September 1921 – 23 Desember 2008), juga dikenal sebagai Dora Soemitro adalah istri dari salah seorang ekonom Indonesia Soemitro Djojohadikoesoemo. Dora Marie memiliki dua orang puteri, Biantiningsih Miderawati Djiwandono (istri Soedradjad Djiwandono) dan Marjani Ekowati Lemaistre, dan dua orang putera, Prabowo Subianto Djojohadikusumo dan Hashim Sujono Djojohadikusumo. Dora Marie menikah dengan Soemitro Djojohadikusumo pada 7 Januari 1946 di Jerman.
Dr. H. Fadli Zon, S.S., M.Sc., gelar Datuak Bijo Dirajo Nan Kuniang (lahir 1 Juni 1971) adalah seorang politikus dan mantan aktivis Indonesia yang pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia periode 2014–2019. Bersama Prabowo Subianto, ia ikut mendirikan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dan menjabat sebagai Wakil Ketua Umum.
Kleopatra VII Filopator (bahasa Yunani: Κλεοπᾰ́τρᾱ Φιλοπάτωρ, Kleopátrā Filopátōr; lahir 69 SM – meninggal 10 atau 12 Agustus 30 SM) adalah penguasa aktif terakhir Kerajaan Wangsa Ptolemaios di tanah Mesir. Kleopatra juga seorang diplomat, laksamana, administrator, poliglot, dan pujangga ilmu pengobatan. Selaku putri wangsa Ptolemaios, Kleopatra adalah keturunan dari pendiri wangsanya, Ptolemaios I Soter, salah seorang mantan senapati Yunani Makedonia sekaligus pengiring Aleksander Agung.
Dr. Supratman Andi Agtas, S.H., M.H. (lahir 28 September 1969) adalah seorang akademisi, advokat, dan politikus Indonesia yang sejak tanggal 19 Agustus 2024 menjabat sebagai Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia menggantikan Yasonna Laoly. Sebelumnya ia menjabat sebagai anggota DPR-RI selama dua periode sejak 2014 hingga 2024.
Jenderal Besar TNI (Purn.) H. M. Soeharto (8 Juni 1921 – 27 Januari 2008) adalah Presiden Indonesia kedua yang menjabat sejak tahun 1968 sampai 1998. Sebelumnya ia pernah menjabat sebagai penjabat presiden sebelum akhirnya diangkat menjadi presiden. Secara luas ia dianggap sebagai diktator militer oleh pengamat internasional.
Yassierli (lahir 22 April 1976) adalah pakar ergonomi industri Indonesia yang saat ini menjadi Guru Besar di Fakultas Teknologi Industri (FTI) Institut Teknologi Bandung (ITB). Lahir 22 April 1976, Yassierli dibesarkan dalam keluarga Minangkabau di Padang. Ia merupakan keponakan dari Abdul Aziz Syoeib, dokter spesialis anak.
Pelantikan Prabowo Subianto sebagai Presiden kedelapan Republik Indonesia dilaksanakan pada hari Minggu, 20 Oktober 2024 di Kompleks Parlemen, Jakarta. Pelantikan ini menandai dimulainya pemerintahan lima tahun Prabowo Subianto sebagai Presiden dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Wakil Presiden Republik Indonesia. Pasangan Prabowo–Gibran memenangkan pemilihan umum presiden 2024 dengan 58,59% suara melawan dua pasangan lawannya, Anies–Muhaimin dan Ganjar–Mahfud.
Bahlil Lahadalia (lahir 7 Agustus 1976) adalah pengusaha, investor, dan politikus Indonesia yang menjabat sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral sejak 19 Agustus 2024 dan ketua umum Partai Golongan Karya sejak 21 Agustus 2024. Bahlil dilantik menjadi Menteri Investasi Indonesia pada 28 April 2021. Sebelumnya, Bahlil Lahadalia adalah Ketua Umum Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP HIPMI) periode 2015–2019.
Wakil Presiden Republik Indonesia, umumnya disingkat sebagai Wakil Presiden, adalah pembantu Presiden Republik Indonesia sebagai kepala negara sekaligus kepala pemerintahan Indonesia. Sebagai pembantu kepala negara, Wakil Presiden adalah simbol resmi negara Indonesia di dunia yang kualitas tindakannya sama dengan kualitas tindakan Presiden sebagai kepala negara. Sebagai pembantu kepala pemerintahan, Wakil Presiden adalah pembantu Presiden yang kualitas bantuannya di atas bantuan yang diberikan oleh Menteri, memegang kekuasaan eksekutif untuk melaksanakan tugas-tugas pemerintah sehari-hari yang didelegasikan kepadanya.
Dyah Roro Esti Widya Putri, B.A., M.Sc. (lahir 25 Mei 1993) yang biasa disapa Roro Esti adalah seorang politikus Indonesia yang saat ini menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dari daerah pemilihan Jawa Timur X yang meliputi Kabupaten Gresik dan Lamongan sejak tahun 2019. Anggota Partai Golkar ini juga menjabat sebagai Wakil Bendahara Umum Golkar dan anggota Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia dengan ruang lingkup tugas di bidang Energi, Riset dan Teknologi, serta Industri.
Rahayu Saraswati Dhirakanya Djojohadikusumo (lahir 27 Januari 1986) adalah seorang aktivis, politikus, aktris, presenter Indonesia. Ia adalah anggota DPR RI dari Partai Gerindra dari tahun 2014 hingga 2019. Selama menjadi anggota legislatif, ia memperjuangkan hak-hak perempuan dan anak-anak serta melawan perdagangan manusia.
Dra. Retno Lestari Priansari Marsudi, LL.M. (lahir 27 November 1962) adalah seorang diplomat Indonesia yang menjabat sebagai Menteri Luar Negeri perempuan pertama Indonesia yang menjabat sejak 27 Oktober 2014. Setelah menjabat pada Kabinet Kerja, Retno kembali dipercaya dan dilantik oleh Presiden Joko Widodo sebagai Menteri Luar Negeri untuk Kabinet Indonesia Maju pada 23 Oktober 2019.
Arifah Choiri Fauzi adalah seorang politikus Indonesia yang menjabat Sekretaris Pengurus Pusat Muslimat Nahdlatul Ulama. Arifah sendiri aktif di organisasi keagamaan dan politik, ia anggota Komisi Informasi dan Komunikasi Majelis Ulama Indonesia. Pada Pemilihan umum Presiden Indonesia 2024, Arifah menjadi Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju.
Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia
Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) adalah lembaga negara di Indonesia yang memiliki wewenang dan fungsi sebagai pemegang kekuasaan tertinggi dalam sistem ketatanegaraan Indonesia, khususnya selama era sebelum amandemen UUD 1945. MPR RI terdiri dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan Dewan Perwakilan Daerah (DPD), yang dipilih melalui pemilihan umum. Lembaga ini berperan dalam menetapkan dan mengubah Undang-Undang Dasar (UUD), serta memiliki kewenangan untuk melantik Presiden dan Wakil Presiden.
Hasan Nasbi, S.IP. (lahir 11 Oktober 1979) adalah seorang konsultan politik Indonesia yang menjabat sebagai Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan sejak 19 Agustus 2024. Ia merupakan salah satu Juru Bicara Tim Kampanye Nasional Prabowo Subianto–Gibran Rakabuming Raka untuk pemilihan umum Presiden Indonesia 2024. Hasan Nasbi dilahirkan di Bukittinggi, Sumatera Barat pada 11 Oktober 1979 dalam keluarga Minangkabau.
Kabupaten Nduga adalah sebuah kabupaten yang berada di provinsi Papua Pegunungan, Indonesia, dengan ibu kota kabupaten berada di distrik Kenyam. Jumlah penduduk kabupaten ini pada pertengahan tahun 2024 berjumlah 111.597 jiwa dengan kepadatan penduduk 9 jiwa/km2. Sementara untuk Indeks Pembangunan Manusia (IPM), kabupaten Nduga memiliki IPM yang paling rendah di Indonesia, yakni 37,68 ditahun 2023.
Andi Amran Sulaiman (lahir 27 April 1968) adalah seorang pengusaha berkebangsaan Indonesia yang menjabat Menteri Pertanian sejak 25 Oktober 2023 setelah sebelumnya memangku jabatan itu dari 27 Oktober 2014 hingga 20 Oktober 2019. Sebelum menjadi menteri, ia adalah pemimpin Tiran Group, sebuah perusahaan konglomerat yang bermarkas di Makassar ini sebagian besar beroperasi di Indonesia Timur menjadikannya menteri terkaya yang diangkat ke kabinet baru. Lahir di Bone, Sulawesi Selatan, pendidikan dan sebagian besar karirnya berkisar pada bidang pertanian, dan ia tercatat sebagai dosen ilmu pertanian di Universitas Hasanuddin.
Jenderal TNI H. Agus Subiyanto, S.E., M.Si., (lahir 5 Agustus 1967) adalah seorang perwira tinggi Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat yang menjabat sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia sejak tanggal 22 November 2023, menggantikan Laksamana TNI Yudo Margono. Agus merupakan lulusan Akademi Militer (1991) yang berasal dari kecabangan Infanteri (Kopassus). Sebelumnya, ia menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat.
Dr. (H.C.) H. Abdul Muhaimin Iskandar, M.Si (lahir 24 September 1966), atau lebih dikenal sebagai Cak Imin atau Gus Imin, adalah seorang politikus Indonesia yang menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia sejak 2019, dan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sejak 2005. Sebelumnya, ia menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia pada 1999 hingga 2009, Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Republik Indonesia pada 2009 hingga 2014, dan Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia pada 2018 hingga 2019.
Arif Havas Oegroseno (lahir 12 Maret 1963) adalah diplomat karier Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia yang saat ini menjabat sebagai Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Indonesia untuk Republik Federal Jerman berkedudukan di Berlin, setelah sebelumnya sempat menjabat Deputi Kedaulatan Maritim Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman Republik Indonesia. Ia memulai karier di Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia pada Tahun 1986 (Angkatan 13). Pada saat itu rombongan dari Departemen Luar Negeri datang ke Universitas Diponegoro, Semarang, untuk melakukan rekruitmen.
Drs. K.H. Saifullah Yusuf, S.I.P atau sering disapa Gus Ipul (lahir 28 Agustus 1964) adalah seorang politisi Indonesia yang menjabat sebagai Menteri Sosial dari September 2024 menggantikan Tri Rismaharini. Ia sebelumnya menjabat sebagai Wali Kota Pasuruan sejak 26 Februari 2021 hingga dilantik menjadi Menteri Sosial.
Rosan Perkasa Roeslani, B.A., M.B.A. (lahir 31 Desember 1968) adalah pengusaha asal Indonesia yang menjabat sebagai Menteri Investasi Indonesia merangkap Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal sejak 19 Agustus 2024. Ia mendirikan dan mengelola perusahaan investasi bernama Recapital Advisors (1997). Ia sempat menduduki peringkat 87 Orang Terkaya Indonesia versi Forbes tahun 2021 dengan nilai kekayaan USD 450 juta.
Prof. Drs. Joseph Soedradjad Djiwandono, M.A., Ph.D. (EYD: Sudrajad Jiwandono, juga ditulis sebagai Sudrajad Djiwandono, Soedradjat Djiwandono, dan Sudrajat Djiwandono; lahir pada tanggal 7 Agustus 1938) adalah seorang ekonom Indonesia yang menjabat sebagai Gubernur Bank Indonesia mulai tahun 1993 hingga diberhentikan secara tiba-tiba pada tahun 1998.
Angga Raka Prabowo, S.Sos. (lahir 8 September 1989) adalah seorang politikus Indonesia dari Partai Gerindra yang menjabat sebagai Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika Indonesia sejak 19 Agustus 2024. Ia menjabat sebagai Ketua Bidang Komunikasi atau Direktur Media Kampanye Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto–Gibran Rakabuming Raka dalam Pemilihan umum Presiden Indonesia 2024.