The most-visited Bahasa Indonesia Wikipedia articles, updated daily. Learn more...
Facebook adalah layanan daring media sosial dan jaringan sosial yang dimiliki oleh raksasa teknologi Amerika Meta Platforms. Dibuat pada tahun 2004 oleh Mark Zuckerberg bersama rekan-rekan mahasiswa dan teman sekamarnya di Harvard College, yaitu Eduardo Saverin, Andrew McCollum, Dustin Moskovitz, dan Chris Hughes, namanya berasal dari direktori face book yang sering diberikan kepada mahasiswa universitas Amerika. Anggota awalnya terbatas hanya untuk mahasiswa Harvard, secara bertahap berkembang ke universitas-universitas lain di Amerika Utara, dan sejak tahun 2006, untuk siapa saja yang berusia di atas 13 tahun.
Yandex NV (Rusia: Π―Π½Π΄Π΅ΠΊΡ; ) adalah sebuah perusahaan multinasional Rusia yang mengkhususkan dirinya dalam produk dan layanan yang berhubungan dengan Internet, termasuk transportasi, pencarian dan layanan informasi, niaga elektronik, navigasi, aplikasi seluler, dan iklan daring. Yandex menyediakan lebih dari 70 layanan secara total. Bermarkas di Schiphol, Belanda, Yandex terutama melayani pelanggan di Rusia dan Persemakmuran Negara-Negara Merdeka.
DuckDuckGo adalah mesin pencari internet yang menggunakan informasi dari berbagai alamat situs, seperti situs web urun sumber (crowdsourced) layaknya Wikipedia dan dari kemitraan dengan mesin pencari lain seperti Yandex, Yahoo, Bing serta WolframAlpha untuk mendapatkan hasilnya. Kebijakan mesin pencari menyatakan akan melindungi privasi pengguna, dan tidak merekam informasi mereka. Karena pengguna tidak diprofilkan, "Filter gelembung" dapat dihindari, dengan semua pengguna yang menunjukkan hasil pencarian yang sama untuk istilah pencarian tertentu.
Liverpool Football Club (dikenal pula sebagai Liverpool atau The Reds) adalah sebuah klub sepak bola profesional asal Inggris yang berbasis di Liverpool. Didirikan pada tahun 1892, Liverpool kemudian bergabung dengan Football League di tahun berikutnya dan sejak pembentukannya memainkan pertandingan kandang mereka di Stadion Anfield yang terletak sekitar 4,8 km dari pusat kota. Pada kompetisi domestik, Liverpool telah memenangkan 19 Gelar Liga, 8 Piala FA, rekor 10 Piala Liga dan 16 Community Shield FA. Pada kompetisi internasional, Liverpool telah memenangkan 6 Piala Eropa, 3 Piala UEFA, 4 Piala Super UEFAβrekor terbanyak di Inggrisβdan 1 Piala Dunia Antarklub FIFA. Liverpool memantapkan dirinya sebagai salah satu klub besar di tingkat domestik serta Eropa pada era 1970an dan 1980an, ketika Bill Shankly, Bob Paisley, Joe Fagan, dan Kenny Dalglish, memimpin klub untuk meraih 11 gelar Liga dan 4 Piala Eropa.
XNXX adalah sebuah situs web berbagi video pornografi. Pada 12 Juli 2018, situs tersebut meraih peringkat situs web paling banyak dikunjungi ke-13 di dunia menurut SimilarWeb, dan paling populer ke-76 menurut Alexa. Situs tersebut diluncurkan pada 1997, menjadikannya salah satu situs web pornografi tertua.
Twitter, yang berganti nama menjadi X sejak Juli 2023, adalah media sosial daring dan layanan jejaring sosial yang dioperasikan oleh perusahaan Amerika Serikat, X Corp., penerus Twitter, Inc. Di X, pengguna terdaftar dapat memposting teks, gambar, dan video. Pengguna juga dapat memposting (tweet), suka (like), posting ulang (retweet), memberi komentar dan mengutip posting (quote posts), hingga mengirim pesan langsung (DM) ke pengguna terdaftar lainnya.
Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia
Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (disingkat KPU RI) adalah lembaga negara yang menyelenggarakan pemilihan umum dan Pemilihan kepala daerah di Indonesia.
Kleopatra VII Filopator (bahasa Yunani: ΞλΡοΟαΎ°ΜΟΟαΎ± ΦιλοΟΞ¬ΟΟΟ, KleopΓ‘trΔ FilopΓ‘tΕr; lahir 69 SM β meninggal 10 atau 12 Agustus 30 SM) adalah penguasa aktif terakhir Kerajaan Wangsa Ptolemaios di tanah Mesir. Kleopatra juga seorang diplomat, laksamana, administrator, poliglot, dan pujangga ilmu pengobatan. Selaku putri wangsa Ptolemaios, Kleopatra adalah keturunan dari pendiri wangsanya, Ptolemaios I Soter, salah seorang mantan senapati Yunani Makedonia sekaligus pengiring Aleksander Agung.
Mukesh Ambani (lahir 19 April 1957) adalah seorang pengusaha dan milyader asal India. Ia menjabat sebagai pemimpin, direktur pengelola, dan pemilik saham terbesar (sebanyak 48%) di Reliance Industries, perusahaan swasta terbesar di India yang termasuk dalam perusahaan Fortune 500.Forbes memperkirakan Ambani memiliki harta kekayaan sebesar US43 miliar, membuatnya menempati posisi sebagai orang India terkaya kedua, di bawah pengusaha baja Lakshmi Mittal.Mukesh dan adiknya Anil adalah anak dari pendiri perusahaan Reliance Industries, Dhirubhai Ambani.
Jenderal TNI (HOR) (Purn.) H. Prabowo Subianto Djojohadikusumo (EYD: Prabowo Subianto Joyohadikusumo; lahir 17 Oktober 1951) adalah seorang politikus, wirausahawan, dan perwira tinggi militer Indonesia. Ia menempuh pendidikan dan jenjang karier militer selama 28 tahun sebelum berkecimpung dalam dunia bisnis, politik dan pemerintahan. Pada tanggal 23 Oktober 2019, Prabowo dilantik menjadi Menteri Pertahanan ke-26 Republik Indonesia dalam Kabinet Indonesia Maju untuk periode 2019 hingga 2024.Lahir di Jakarta, masa kecil Prabowo sebagai putra ekonom Soemitro Djojohadikoesoemo banyak dilewatkan di luar negeri bersama orang tuanya.
Chelsea Football Club adalah sebuah klub sepak bola profesional yang bermarkas di Fulham, London. Didirikan pada 1905, klub ini kini berkompetisi di Liga Utama Inggris dan memainkan pertandingan kandang mereka di Stamford Bridge. Chelsea merupakan salah satu klub tersukses di Inggris, dengan telah memenangkan lebih dari tiga puluh gelar juara kompetisi klub liga dan internasional.
Daftar film Indonesia terlaris sepanjang masa
Berikut adalah Daftar film Indonesia terlaris sepanjang masa menurut jumlah penonton yang telah terjual untuk penayangan di bioskop hingga saat ini.
Jepang (bahasa Jepang: ζ₯ζ¬ε½, Nihonkoku atau Nipponkoku) adalah sebuah negara kesatuan yang bersistem parlementer dengan berbentuk monarki konstitusional dan juga negara kepulauan di Asia Timur. Letaknya di ujung barat Samudra Pasifik, di sebelah timur Laut Jepang, dan bersebelahan dengan Tiongkok, Korea Selatan, dan Rusia. Pulau-pulau paling utara berada di Laut Okhotsk dan wilayah paling selatan berupa kelompok pulau-pulau kecil di Laut Tiongkok Timur, tepatnya di sebelah selatan Okinawa yang berseberangan dengan Taiwan.
Liga Utama Inggris atau Liga Premier Inggris (bahasa Inggris: English Premier League, EPL) adalah liga tertinggi dalam sistem liga sepak bola di Inggris. Kompetisi ini diikuti oleh 20 klub, liga ini menerapkan sistem promosi dan degradasi dengan English Football League (EFL). Premier League adalah sebuah perusahaan yang di dalamnya klub peserta liga bertindak sebagai pemegang saham.
XVideos adalah situs web penayang dan berbagi video pornografi terbesar di dunia. Situs ini terdaftar berasal dari Polandia, yang merupakan bagian dari perusahaan WGCZ Holding. Alexa memeringkat situs ini sebagai situs ke-50 paling banyak dikunjungi di dunia.Pada tahun 2012, diperkirakan bahwa situs ini mengalirkan lebih dari satu terabyte data per detik, yang setara dengan seperlimabelas dari lebar pita jaringan yang tersedia dari London ke New York.
YouTube adalah sebuah situs web berbagi video asal Amerika Serikat yang dibuat oleh tiga mantan karyawan PayPal pada Februari 2005. Situs web ini memungkinkan pengguna mengunggah, menonton, dan berbagi video. Perusahaan ini berkantor pusat di San Bruno, California, dan memakai teknologi Adobe Flash Video dan HTML5 untuk menampilkan berbagai macam konten video buatan pengguna/kreator, termasuk klip film, klip TV, dan video musik.
Indonesia, dengan nama resmi Republik Indonesia, adalah sebuah negara kepulauan di Asia Tenggara yang dilintasi garis khatulistiwa dan berada di antara daratan benua Asia dan Oseania sehingga dikenal sebagai negara lintas benua, serta antara Samudra Pasifik dan Samudra Hindia. Indonesia merupakan negara terluas ke-14 sekaligus negara kepulauan terbesar di dunia dengan luas wilayah sebesar 1.904.569 kmΒ², serta negara dengan pulau terbanyak ke-6 di dunia, dengan jumlah 17.504 pulau. Nama alternatif yang dipakai untuk kepulauan Indonesia disebut Nusantara.
Pemilihan umum Presiden Indonesia 2024
Pemilihan Umum Presiden Indonesia 2024, disebut juga Pilpres 2024, adalah pemilihan umum kelima di Indonesia yang bertujuan untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia. Pemilihan dilakukan untuk menentukan pemangku jabatan presiden dan wakil presiden untuk masa bakti 2024β2029. Pemilihan ini berlangsung serentak di seluruh wilayah Indonesia pada Rabu, 14 Februari 2024.
Manchester City Football Club (dikenal pula sebagai Man City atau The Citizens) adalah sebuah klub sepak bola profesional dari Inggris yang bermain di Liga Premier Inggris. Klub ini merupakan klub sekota dengan Manchester United dan bermarkas di Stadion Etihad, Manchester. Pertandingan pertama dimainkan pada bulan November 1880.
Associazione Sportivo Roma atau biasa di sebut dengan A.S. Roma atau Roma saja adalah klub sepak bola yang bermarkas di Roma, Italia. AS Roma meraih tiga gelar Serie A dan juara edisi pertama Liga Konferensi Eropa UEFA pada musim 2021β2022. Francesco Totti dan Daniele De Rossi merupakan pemain yang paling setia terhadap klub ini dan dianggap sebagai legenda terbesar klub.
Al-Hilal Saudi Football Club (bahasa Arab: ΩΨ§Ψ―Ω Ψ§ΩΩΩΨ§Ω Ψ§ΩΨ³ΨΉΩΨ―Ω), lebih dikenal sebagai Al-Hilal, adalah sebuah klub sepak bola profesional Arab Saudi yang berbasis di ibu kota negara Riyadh. Klub ini memegang titel 53 kejuaraan resmi sejak didirikan pada tahun 1957 (rekor 37 kejuaraan nasional, serta rekor 6 kejuaraan Asia, dan 7 kejuaraan Arab dan Teluk Persia). Al-Hilal memiliki reputasi untuk menjadi klub paling banyak didukung di Arab Saudi.
Daejeon CheongKwanJang Red Sparks (Korea: λμ μ κ΄μ₯ λ λμ€νν¬μ€code: ko is deprecated ), juga disebut sebagai JungKwanJang Red Sparks, adalah klub bola voli putri profesional asal Korea Selatan. Klub ini ditemukan pada tahun 1988 dan menjadi profesional pada tahun 2005. Mereka berbasis di Daejeon dan merupakan anggota Federasi Bola Voli Korea (KOVO).
Kurnia Meiga Hermansyah (lahir 7 Mei 1990) adalah mantan pemain sepak bola Indonesia yang bermain sebagai penjaga gawang di klub Arema dan tim nasional Indonesia. Ia adalah adik kandung dari Achmad Kurniawan yang juga merupakan penjaga gawang dari Arema, klub tempat ia menghabiskan karirnya. Pada kompetisi ISL 2008β2009 ia mendapatkan sanksi 12 bulan dan denda 30 juta dari Komdis PSSI, namun dipotong menjadi 5 bulan dan denda 30 juta oleh Komdis karena terkait kerusuhan saat melawan Bontang PKT. Di kompetisi ISL 2009β2010, ia dinobatkan sebagai pemain terbaik menyisihkan nama-nama seperti Aldo Bareto, Christian Gonzalez, dan Ricardo Salampessy.Pada tahun 2016, ia menjalani trial bersama klub Jepang, Gamba Osaka.
Tottenham Hotspur Football Club , adalah klub sepak bola yang berasal dari Tottenham, sebuah daerah yang berada di wilayah utara London. Mereka juga dikenal sebagai Spurs, The Spurs dan Tottenham, sementara penggemar mereka memberi mereka nama the Lilywhites karena seragam tradisional mereka yang berwarna putih. Didirikan pada tahun 1882, Tottenham memenangkan Piala FA untuk pertama kalinya pada tahun 1901, dan menjadi satu-satunya klub non-Liga yang menjuarai Piala FA, sejak dibentuknya The Football League.
Exhuma (Hangul: νλ¬) adalah film cerita seru misteri okultisme Korea Selatan tahun 2024 yang ditulis dan disutradarai oleh Jang Kun-jae dan dibintangi oleh Choi Min-sik, Kim Go-eun, Yoo Hae-jin dan Lee Do-hyun. Film ini mengikuti penggalian kuburan yang tidak menyenangkan, yang menimbulkan konsekuensi mengerikan yang terkubur di bawahnya.
Freemasonry (Indonesia: Tarekat Mason Bebascode: id is deprecated , Belanda: Vrijmetselarijcode: nl is deprecated ) adalah sebuah organisasi persaudaraan yang asal-usulnya tidak jelas antara akhir abad ke-16 hingga awal abad ke-17. Freemasonry kini ada dalam beragam bentuk di seluruh dunia dengan jumlah anggota diperkirakan sekitar 6 juta orang, termasuk 150.000 orang di bawah yurisdiksi Loji Besar Skotlandia dan Loji Besar Irlandia, lebih dari seperempat juta orang di bawah yurisdiksi Loji Besar Bersatu Inggris dan kurang dari dua juta orang di Amerika Serikat.Organisasi Freemasonry tidak mempunyai pusat dan setiap negara mempunyai organisasi yang berdiri sendiri. Sekalipun demikian setiap organisasi Freemasonry di mana pun akan mempunyai nomor pendirian dan berhubungan satu dengan lainnya.
Jenderal Besar TNI (Purn.) H. M. Soeharto, (pelafalan dalam bahasa Indonesia: [/suΛΛhΙΛrtΙ/]; ER, EYD: Suharto; 8 Juni 1921 β 27 Januari 2008) adalah Presiden kedua Indonesia yang menjabat dari tahun 1967 hingga 1998. Secara luas dianggap sebagai diktator militer oleh pengamat internasional, Soeharto memimpin Indonesia sebagai rezim otoriter sejak kejatuhan pendahulunya Soekarno pada tahun 1967 hingga pengunduran dirinya pada tahun 1998 menyusul kerusuhan nasional. Kediktatorannya selama 32 tahun dianggap sebagai salah satu kediktatoran paling brutal dan korup di abad ke-20.Sebelum menjadi presiden, Soeharto adalah pemimpin militer pada masa Hindia Belanda dan Kekaisaran Jepang, dengan pangkat terakhir Mayor Jenderal.
Club Internacional de FΓΊtbol Miami, dikenal dalam bahasa Inggris sebagai Inter Miami CF atau hanya Inter Miami, adalah klub sepak bola profesional Amerika Serikat yang berbasis di Miami, Florida. Tim ini berkompetisi di Major League Soccer (MLS) pada musim 2020. Tim ini memainkan pertandingan kandang mereka di DRV PNK Stadium.
Kerusuhan Mei 1998 adalah peristiwa kerusuhan massa, demonstrasi anti-pemerintah, dan pembangkangan sipil di Indonesia pada bulan Mei 1998. Peristiwa ini terutama terjadi di kota Medan, Jakarta, dan Surakarta, dengan insiden-insiden kecil di wilayah lain di Indonesia. Kerusuhan tersebut dipicu oleh korupsi, masalah ekonomi, termasuk kekurangan pangan dan pengangguran massal.
TikTok, dan padanannya dalam bahasa Mandarin, Douyin (Hanzi: ζι³; Pinyin: DΗuyΔ«n), adalah layanan hosting video berdurasi pendek yang dimiliki oleh perusahaan Tiongkok, ByteDance. Layanan ini menghosting video yang dikirimkan pengguna, yang dapat berdurasi mulai dari 3 detik hingga 10 menit.Sejak peluncurannya, TikTok dan Douyin telah mendapatkan popularitas global. Pada bulan Oktober 2020, TikTok telah melampaui 2 miliar unduhan seluler di seluruh dunia.
Ir. H. Joko Widodo (Indonesia: [dΚΙkΙ widΙdΙ]; lahir 21 Juni 1961), lebih dikenal sebagai Jokowi, adalah presiden Indonesia ke-7 yang mulai menjabat sejak 20 Oktober 2014. Terpilih dalam pemilu tahun 2014, Jokowi menjadi presiden Indonesia pertama yang bukan berasal dari elite politik atau militer Indonesia.
H. Anies Rasyid Baswedan, S.E., M.P.P., Ph.D. (pelafalan dalam bahasa Indonesia: [ΛanΙͺs baΛswΙdan], lahir 7 Mei 1969) adalah seorang akademisi, aktivis, dan politikus Indonesia yang menjabat sebagai gubernur DKI Jakarta periode 2017β2022. Setelah menyelesaikan pendidikan di bidang ilmu politik dan pemerintahan, Anies berkarier sebagai akademikus. Ia menjabat sebagai Rektor Universitas Paramadina selama delapan tahun, dan mencetuskan gerakan Indonesia Mengajar.
Liga 1 atau yang juga dikenal sebagai BRI Liga 1 karena alasan sponsor oleh Bank Rakyat Indonesia, adalah liga profesional tingkat pertama dalam sistem liga sepak bola Indonesia. Liga 1 diikuti oleh 18 klub dan menggunakan sistem promosi dan degradasi, dengan PT Liga Indonesia Baru sebagai operator resmi liga. Kasta teratas liga sepak bola profesional di Indonesia dimulai sejak musim 2008-09, awalnya dibentuk dengan nama Indonesia Super League (Liga Super Indonesia) hingga tahun 2015.
Avatar: The Legend of Aang (dikenal sebagai Avatar: The Last Airbender di Amerika Serikat dan beberapa negara) adalah sebuah serial animasi televisi Amerika yang ditayangkan oleh jaringan televisi Nickelodeon. Mengambil tempat di dalam dunia seni beladiri dan sihir unsur-unsur alam dengan pengaruh Asia, ceritanya mengikuti petualangan demi petualangan dari penerus gelar Avatar bernama Aang dan teman-temannya dalam perjalanan mereka menyelamatkan dunia dari Negara Api yang keji. Serial ini dituliskan dalam bentuk serial buku, dengan setiap episodenya dianggap sebagai sebuah "bab" (chapter) dan setiap musimnya disebut sebagai "buku" (book).
Masjid Baiturrahman Banda Aceh
Masjid Baiturrahman Banda Aceh (bahasa Arab: Ω Ψ³Ψ¬Ψ― Ψ¨ΩΨͺ Ψ§ΩΨ±ΨΩ Ω ΩΩ Ψ¨Ψ§ΩΨ―Ψ§ Ψ’ΨͺΨ΄ΩΩ) (bahasa Aceh: Meuseujid Bayturrahman Koeta Radja) atau yang lebih dikenal dengan Masjid Raya Baiturrahman (bahasa Arab: Ω Ψ³Ψ¬Ψ― Ψ§ΩΨ¬Ψ§Ω ΨΉ Ψ¨ΩΨͺ Ψ§ΩΨ±ΨΩ Ω) atau Masjid Kesultanan kAceh (bahasa Arab: Ω Ψ³Ψ¬Ψ― Ψ³ΩΨ·ΩΨ© Ψ’ΨͺΨ΄ΩΩ) adalah sebuah masjid bersejarah yang berada di Kota Banda Aceh, Provinsi Aceh, Indonesia. Masjid ini dibangun pada tahun 1879 dan merupakan simbol agama, budaya, semangat, kekuatan, perjuangan dan nasionalisme rakyat Aceh. Kemudian masjid ini adalah landmark Kota Banda Aceh sejak era Kesultanan Aceh dan selamat dari amukan bencana gempa dan tsunami 26 Desember 2004 silam.
Jenderal TNI (Purn.) Muhammad Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc., M.Phil., Ph.D. (nama lahir: Fransiskus Xaverius Emanuel Andika Perkasa, lahir 21 Desember 1964) adalah seorang purnawirawan TNI yang menjabat Panglima Tentara Nasional Indonesia pada tahun 2021 sampai 2022. Andika merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1987. Sebelumnya, dia menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat.
Real Madrid Club de FΓΊtbol (pengucapan bahasa Spanyol: [reΛal maΛΓ°ΙΎiΓ° ΛkluΞ² Γ°e ΛfutΞ²ol]; Royal Madrid Football Club), umumnya dikenal sebagai Real Madrid, adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Madrid, Spanyol. Didirikan pada tahun 1902 sebagai Madrid Football Club, secara tradisional mengenakan kostum kandang putih. Kata Real ("dari kerajaan") Spanyol dan dianugerahkan ke klub oleh Raja Alfonso XIII pada tahun 1920 bersama-sama dengan mahkota kerajaan di lambang klub.
Google Terjemahan (bahasa Inggris: Google Translate) adalah layanan penerjemahan statistik dan mesin neural multibahasa bahasa yang dikembangkan oleh Google, untuk menerjemahkan teks dan situs web dari satu bahasa ke bahasa lain. Google Terjemahan menawarkan antarmuka situs web, aplikasi seluler untuk Android dan iOS, dan antarmuka pemrograman aplikasi yang membantu pengembang membangun ekstensi peramban dan aplikasi perangkat lunak. Pada April 2020, Google Terjemahan menyediakan 109 bahasa di berbagai tingkatan dan hingga April 2016, mengklaim lebih dari 500 juta total pengguna, dengan lebih dari 100 miliar kata diterjemahkan setiap hari.Diluncurkan pada April 2006 sebagai layanan mesin terjemahan statistik, layanan ini menggunakan dokumen dan transkrip PBB dan Parlemen Eropa untuk mengumpulkan data-data linguistik.
Bene Dionysius Rajagukguk, S.T. (lahir 2 Maret 1990) adalah pelawak tunggal, sutradara, penulis, dan aktor Indonesia keturunan Batak. Bene besar di Tebing Tinggi dan lulus dari SMA Negeri 1 Tebing Tinggi pada 2009. Ia merupakan salah satu peserta Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV musim ketiga pada tahun 2013.
Sembilan Naga atau Gang of Nine adalah sebuah istilah yang ditujukan pada sembilan pengusaha besar keturunan Tionghoa yang ada di Indonesia. Istilah tersebut mula-mula muncul pada era Orde Baru, kala pengusaha dan pemerintah membentuk hubungan saling menguntungkan. Menurut Tribun News, Sembilan Naga tersebut meliputi: Robert Budi Hartono selaku pemilik Djarum, Rusdi Kirana selaku pemilik Lion Air Group, Sofjan Wanandi selaku pemilik dari Santini Group, Edwin Soeryadjaya selaku pemilik PT Astra International, Jacob Soetoyo selaku pemilik PT Gesit Sarana Perkasa, James Riady selaku pemilik Lippo Group, Tomy Winata selaku pemilik Arta Graha Group, Anthoni Salim selaku pemilik Salim Group, Dato Sri Tahir selaku pemilik Mayapada Group.
Bahasa Inggris (endonim: English) adalah sebuah bahasa Jermanik yang pertama kali dituturkan di Inggris pada Abad Pertengahan Awal dan saat ini merupakan bahasa yang paling umum digunakan di seluruh dunia. Bahasa Inggris dituturkan sebagai bahasa pertama oleh mayoritas penduduk di berbagai negara, antara lain di Inggris Raya, Irlandia, Amerika Serikat, Kanada, Australia, Selandia Baru, dan sejumlah negara-negara Karibia; serta menjadi bahasa resmi di hampir 60 negara berdaulat. Bahasa Inggris adalah bahasa ibu ketiga yang paling banyak dituturkan di seluruh dunia, setelah bahasa Mandarin dan Spanyol.
JKT48 adalah grup idola asal Indonesia dan grup saudari AKB48 yang pertama di luar Jepang. Mengadopsi konsep AKB48, "idol you can meet", grup ini mengadakan pertunjukan rutin di Teater JKT48 yang terletak di Lantai 4 fX Sudirman, Jakarta Pusat, DKI Jakarta. Per 11 Februari 2024, JKT48 memiliki 56 anggota, terdiri dari 28 anggota tetap dan 28 siswi pelatihan.
Jenderal TNI H. Agus Subiyanto, S.E., M.Si., (lahir 5 Agustus 1967) adalah seorang perwira tinggi Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat yang menjabat sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia sejak tanggal 22 November 2023, menggantikan Laksamana TNI Yudo Margono. Agus merupakan lulusan Akademi Militer (1991) yang berasal dari kecabangan Infanteri (Kopassus). Sebelumnya, beliau menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat.
Tim nasional sepak bola Indonesia
Tim nasional sepak bola Indonesia atau yang biasa disebut Timnas sepak bola Indonesia adalah tim nasional yang mewakili Indonesia di ajang sepak bola internasional senior pria. Mereka adalah tim Asia pertama yang berpartisipasi pada Piala Dunia FIFA tahun 1938 mewakili Hindia Belanda. Indonesia mencatat kekalahan 6-0 dari Hungaria di pertandingan pertama, yang juga menjadi satu-satunya penampilan Indonesia di Piala Dunia.
Daftar episode Avatar: The Legend of Aang
Avatar: The Legend of Aang memiliki 61 episode, serial televisi animasi Amerika pemenang Penghargaan Emmy yang ditulis dan dibuat oleh Michael Dante DiMartino dan Bryan Konietzko. Serial ini pertama kali mengudara pada tanggal 21 Februari 2005 di Nickelodeon dengan serial perdana selama satu jam dan ditayangkan dalam bentuk film TV selama dua jam pada tanggal 19 Juli 2008. Waralaba Avatar: The Legend of Aang menyebut setiap musim sebagai "Buku" dan episode disebut sebagai sebuah "bab".
Pinterest adalah virtual pinboard di mana Anda mengunggah foto atau gambar yang dimasukkan ke dalam kategori-kategori (semacam album bisa atau folder) yang bisa di customize namanya. Semisal kategori 'food and drink' di mana berisi foto dan gambar makanan dan minuman. Anda juga bisa mengikuti akun lain dan re-pin pin milik akun lain (seperti retweet pada Twitter) tanpa harus mengikuti pemilik pinboard.
Borneo FC Samarinda (sering juga disebut Borneo FC) adalah klub sepak bola Indonesia yang berbasis di Kota Samarinda, Kalimantan Timur. Pada awal berdirinya klub ini bermain di Divisi Utama Liga Indonesia 2014 setelah mengakuisisi klub Perseba Super Bangkalan pada 19 Maret 2014, menggantikan Persisam Samarinda sebagai klub asal Samarinda yang berkompetisi di kasta teratas di Indonesia. Pada 2015, mereka berlaga di Indonesia Super League berstatus sebagai klub promosi setelah berhasil keluar sebagai juara Divisi Utama Liga Indonesia 2014 setelah mengalahkan Persiwa Wamena di partai final.
Instagram adalah layanan jejaring sosial berbagi foto dan video yang dimiliki oleh perusahaan Amerika, Meta Platforms. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mengunggah media yang dapat diedit dengan filter atau diatur dengan tagar dan penandaan geografis. namun seiring berjalan waktu Instagram berubah sebagai aplikasi kritik dan saran dari warganet indonesia, banyak selebritis dunia yang mengunggah foto untuk mendapatkan kritik dan saran dari panitia warganet Indonesia, Unggahan dapat dibagikan secara publik atau dengan pengikut yang telah disetujui sebelumnya.
Puteri Indonesia 2024 adalah edisi ke-27 mendatang dari kontes kecantikan Puteri Indonesia yang dijadwalkan akan diselenggarakan pada 8 Maret 2024 di Plenary Hall, Jakarta Convention Center di Jakarta, Indonesia. Farhana Nariswari dari Jawa Barat 1 akan memahkotai penerusnya di akhir acara.Yasinta Aurellia, Puteri Indonesia Lingkungan 2023 dari Jawa Timur dan Lulu Zaharani Krisna, Puteri Indonesia Pariwisata 2023 dari Lampung juga akan memahkotai masing-masing penerusnya di akhir acara.
Associazione Calcio Milan (pengucapan bahasa Italia: [assotΚatΛtsjoΛne ΛkaltΚo ΛmiΛlan]), sering disebut sebagai AC Milan, adalah klub Italia yang berbasis di Milan, Lombardia, yang bermain di Serie A. Mereka bermain dengan seragam bergaris merah-hitam dan celana putih (kadang-kadang hitam), sehingga dijuluki Rossoneri ("merah-hitam"). Milan adalah tim tersukses pertama dalam sejarah persepak bolaan Italia, menjuarai Serie A 19 kali dan Piala Italia 5 kali. Klub besar Eropa ini adalah peraih 7 tropi UCL dan 19 Scudetto Liga Italia dan 2 tropi Seri B. Banyak pemain bintang besar pernah mengisi skuad klub ini seperti trio Belanda (Marco Van Basten, Ruud Gullit, Frank Rijkaard), Paolo Maldini, George Weah, Shevchenko, Nesta, KakΓ‘, Ronaldinho, Rivaldo, Ronaldo, Bierhoff, Cafu, SaviΔeviΔ, Boban, Seedorf, Rui Costa, Dida, Franco Baresi, Oliver Bierhoff, David Beckham, Zlatan IbrahimoviΔ dan lain-lain.
Mayor Inf. (Purn.) H. Agus Harimurti Yudhoyono, M.Sc., M.P.A., M.A. (lahir 10 Agustus 1978), atau lebih dikenal dengan inisialnya AHY, adalah seorang politikus Indonesia yang menjabat sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang merangkap Kepala Badan Pertanahan Nasional sejak 21 Februari 2024. Ia juga menjabat sebagai Ketua Umum Partai Demokrat sejak tahun 2020 menggantikan ayahnya, mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Jenderal TNI (HOR) (Purn.) Luhut Binsar Pandjaitan, M.P.A. (EYD: Luhut Binsar Panjaitan; lahir 28 September 1947) adalah Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Republik Indonesia Kabinet Kerja pada Juli 2016 dan dipilih kembali pada masa Kabinet Indonesia Maju pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin periode 2019β2024 sebagai Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia. Ia juga pernah menjabat sebagai Kepala Staf Kepresidenan Republik Indonesia sejak 31 Desember 2014 hingga 2 September 2015. Pada 12 Agustus 2015, ia ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo menjadi Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan menggantikan Tedjo Edhy Purdijatno.
Daftar film Indonesia tahun 2024
Berikut ini adalah daftar film panjang Indonesia yang tayang di bioskop dan yang disalurkan di layanan video sesuai permintaan pada 2024.
Wikipedia ( wik-IH-pee-DEE-Ι) adalah proyek ensiklopedia daring multibahasa yang bebas dan terbuka, yang dijalankan oleh Yayasan Wikimedia, organisasi nirlaba yang berbasis di Florida, Amerika Serikat. Nama Wikipedia berasal dari gabungan kata wiki dan ensiklopedia. Wikipedia dirilis pada tahun 2001 oleh Jimmy Wales dan Larry Sanger, dan sering digunakan sebagai karya referensi yang populer di Internet.
Hong Kong (Hanzi: ι¦ζΈ―, Kanton: [hΕΜΛΕ.kΙΜΛΕ] ); resminya Provinsi Otonomi Khusus Hong Kong) adalah sebuah provinsi swatantra yang terletak di bagian tenggara Tiongkok di estuari Sungai Mutiara. Hong Kong terkenal dengan perkembangannya yang pesat, pelabuhan laut dalam alami, dan kepadatan penduduk yang sangat tinggi (sekitar 7 juta jiwa pada lahan seluas 1.104 km2 (426 sq mi). Penduduk Hong Kong saat ini terdiri dari 93.6% etnis Tionghoa.
Liga Champions UEFA (disingkat UCL, bahasa Inggris: UEFA Champions League) atau Liga Champions Eropa (LCE) yang sebelumnya bernama Piala Eropa (European Cup) adalah sebuah kompetisi sepak bola antarklub oleh UEFA dan diikuti oleh klub dari liga atau divisi tertinggi Eropa. Kompetisi ini merupakan salah satu turnamen paling bergengsi di dunia dan kompetisi antarklub paling bergengsi di sepak bola Eropa, yang hanya diikuti oleh juara liga nasional (dan juga juara kedua untuk beberapa negara) dari setiap asosiasi nasional anggota UEFA. Final UCL adalah acara yang paling banyak ditonton di seluruh dunia setiap tahunnya. Final musim 2012β13 merupakan yang paling banyak ditonton, dengan jumlah mencapai 360 juta penonton televisi.
Traveloka adalah perusahaan yang menyediakan layanan pemesanan tiket pesawat dan hotel secara daring dengan fokus perjalanan domestik di Indonesia. Didirikan pada tahun 2012 oleh Ferry Unardi, Derianto Kusuma, dan Albert Zhang. Traveloka yang merupakan salah satu perusahaan rintisan (startup) berstatus unicorn asal Indonesia ini mengembangkan layanannya pada pemesanan tiket kereta api, bus, penyewaan mobil, hingga aktivitas wisata.
Marsekal TNI (Purn.) Yuyu Sutisna, S.E., M.M. (lahir 10 Juni 1962) adalah mantan Kepala Staf TNI Angkatan Udara yang menjabat sejak 17 Januari 2018 hingga 20 Mei 2020. Yuyu merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1986 dan Sekolah Penerbang TNI AU tahun 1987.Sebelum menjabat sebagai KASAU, ia pernah memegang beberapa jabatan strategis, diantaranya Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Udara, Panglima Kohanudnas, Panglima Komando Operasi Angkatan Udara I dan Danlanud Iswahjudi. Yuyu juga adalah salah satu penerbang TNI AU F-5 Tiger II dengan call sign Lion, yang meraih Badge 2.000 jam terbang.Dalam kepemimpinannya, ia menyatakan bahwa memiliki pesawat multi fungsi Sukhoi Su-35, menjadi prioritas utama, dan berencana menyelesaikan kontraknya pembeliannya pada akhir Januari 2018.
Sebuah mesin slot (American English), dikenal juga dengan variasi mesin buah (British English), puggy (Scottish English), the slots (Canadian English dan American English), mesin poker/pokies (Australian English dan New Zealand English), fruities (British English), slots (American English) atau gacor adalah sebuah mesin perjudian yang menciptakan sebuah permainan peluang untuk konsumennya. Mesin slot juga dikenal secara pejoratif sebagai bandit satu-tangan Karena lengan mekanikal besarnya yang ditempatkan pada sisi dari versi mesin mekanikal awalnya dan permainan yang 'memiliki kemampuan untuk mengosongkan' kantong dan dompet pemainnya seperti yang dilakukan penjahat. Sebuah mesin slot memiliki tampilan standar dengan fitur sebuah layar menampilkan rel atau gulungan yang "berputar" saat permainan diaktifkan.
Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un
Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un (bahasa Arab: Ψ₯ΩΩΩΩΨ§ ΩΩΩΩΩΩ°ΩΩ ΩΩΨ₯ΩΩΩΩΨ§ Ψ₯ΩΩΩΩΩΩΩ Ψ±ΩΨ§Ψ¬ΩΨΉΩΩΩΩ, ΚΎinnΔ li-llΔhi wa-ΚΎinna ΚΎilayhi rΔjiΚΏΕ«na) atau Istirja adalah potongan dari ayat Al-Qur'an, dari Surah Al-Baqarah, ayat 156. Arti dari frasa tersebut adalah "Sesungguhnya kita ini adalah milik Allah, dan kepada-Nya lah kita akan kembali." Istirja umum diucapkan oleh Muslim ketika mendapatkan musibah.
Bahlil Lahadalia, S.E. (lahir 7 Agustus 1976) adalah pengusaha Indonesia yang menjabat Menteri Investasi Indonesia merangkap Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal di Kabinet Indonesia Maju Jilid II Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Bahlil dilantik menjadi Menteri Investasi Indonesia pada 28 April 2021.Sebelumnya, Bahlil Lahadalia adalah Ketua Umum Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP HIPMI) periode 2015β2019. Bahlil juga memiliki 10 perusahaan di berbagai bidang di bawah bendera PT Rifa Capital sebagai holding company.Dibidang politik, ia pernah menjadi anggota dari Partai Golongan Karya, tetapi telah berhenti pada tahun 2009.
Paris Saint-Germain (pengucapan bahasa Prancis: [paΚi sΙΜ ΚΙΚmΙΜ]) atau dikenal luas dengan sebutan PSG merupakan sebuah tim sepak bola Prancis yang bermain di Ligue 1, Prancis. Bermarkas di Paris, Prancis. Klub ini didirikan pada 12 Agustus 1972, berkat penggabungan Paris FC dan Stade Saint-Germain.
PERSIB (singkatan dari Persatuan Sepak Bola Indonesia Bandung) adalah klub sepak bola profesional Indonesia yang berbasis di Kota Bandung, Jawa Barat. Klub ini dibentuk pada 5 Januari 1919 dengan nama Bandoeng Inlandsche Voetbal Bond (BIVB). Saat ini Persib bermain di Liga 1 Indonesia dengan julukan terkenal klub ini Maung Bandung dan Pangeran Biru.
Aston Villa Football Club juga dikenal sebagai Villa, The Villa, The Villans dan The Lions adalah klub sepak bola profesional yang bermarkas di Villa, Birmingham, inggris. Klub ini bermain di Liga Utama Inggris dan merupakan salah satu klub pendiri Liga Sepak Bola (Football League) pada tahun 1888 serta Liga Utama Inggris pada tahun 1992. Aston Villa merupakan salah satu klub tertua di Inggris.
Indra Gunawan, S.E. (lahir 5 November 1989), yang lebih dikenal dengan nama Indra Jegel adalah pelawak tunggal, aktor, pembawa acara, dan penyiniar Indonesia. Dikenal dengan logat Melayu ketika tampil melawak tunggal, namanya pun dikenal hingga ke negara Malaysia. Bahkan, ia sering diundang untuk mengisi acara lawakan tunggal di sana.
The Legend of Korra (awalnya berjudul "The Last Airbender: Legenda Korra") adalah serial animasi televisi Amerika yang di rilis perdana di Nicklodeon pada tahun 2012. Serial yang merupakan sekuel dari seri Avatar: The Last Airbender ini berlangsung selama 52 episode, dibagi dalam 2 Musim dan 4 Buku. Dunia alam semesta fiktif pada serial sebelumnya juga masih ditampilkan di sini.
Jenderal Besar TNI (Anumerta) Raden Soedirman (EYD: Sudirman; 24 Januari 1916 β 29 Januari 1950) adalah seorang perwira tinggi Indonesia pada masa Revolusi Nasional Indonesia. Sebagai Panglima Besar Tentara Nasional Indonesia pertama, ia adalah sosok yang dihormati di Indonesia. Terlahir dari pasangan rakyat biasa di Purbalingga, Hindia Belanda, Soedirman diadopsi oleh pamannya yang seorang priyayi.
Avatar: The Last Airbender (seri web)
Avatar: The Last Airbender (dikenal sebagai Avatar: The Legend of Aang) adalah sebuah serial televisi fantasi petualangan asal Amerika Serikat yang ditayangkan di Netflix. Serial ini merupakan adaptasi live-action dari serial televisi animasi dengan nama yang sama (2005β2008). Serial ini pertama kali diumumkan pada bulan September 2018.
Sathya Sai Baba (Telugu: ΰ°Έΰ°€ΰ±ΰ°― ΰ°Έΰ°Ύΰ°―ΰ°Ώ ΰ°¬ΰ°Ύΰ°¬ΰ°Ύ), lahir dengan nama Sathyanarayana Raju (23 November 1926 β 24 April 2011)β- dengan nama keluarga "Ratnakara", ia adalah seorang Guru, orang yang mengabdikan hidupnya untuk perbaikan kemanusiaan, orator, pencipta lagu/puisi dan filsuf India Selatan yang sering digambarkan sebagai orang suci. Sai Baba mengatakan tidak pernah membuat agama, ia mengajarkan bahwa semua agama itu sama dan ia tidak suka akan orang yang berpindah agama. Sai Baba berkata;"There is only one religion, the religion of love, there is only one language, the language of the heart, there is only one caste, the caste of humanity, there is only one God, He is omnipresent" Ia merupakan reinkarnasi Sai Baba dari Shirdi.
Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. adalah seorang perwira tinggi Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat yang menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat sejak tanggal 29 November 2023, menggantikan Jenderal TNI Agus Subiyanto. Beliau merupakan putra daerah Sumatera Utara yang berasal dari Pematangsiantar.
Pemilihan umum Presiden Indonesia 2004
Pemilihan umum Presiden dan Wakil Presiden Indonesia 2004 yang diselenggarakan untuk memilih pasangan Presiden dan Wakil Presiden Indonesia untuk periode tahun 2004 hingga 2009. Pemilihan umum ini adalah yang pertama kalinya diselenggarakan di Indonesia. Pemilihan umum ini diselenggarakan selama 2 putaran pada 5 Juli dan 20 September 2004, dan dimenangkan oleh pasangan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Wakil Presiden Muhammad Jusuf Kalla.
Bayer 04 Leverkusen FuΓball GmbH, atau juga dikenal sebagai Bayer 04 Leverkusen (Jerman: [ΛbaΙͺΜ―Ι ΛleΛvΙΛkuΛznΜ©]), Bayer Leverkusen, atau hanya Leverkusen, adalah klub sepak bola profesional asal Jerman yang berbasis di Leverkusen di negara bagian Nordrhein-Westfalen. Klub bermain di Bundesliga, tingkat teratas sepak bola Jerman, dan memainkan pertandingan kandangnya di BayArena.Klub ini didirikan pada tahun 1904 oleh karyawan perusahaan farmasi Jerman, Bayer AG, yang bermarkas di Leverkusen dan nama klub diambil dari nama perusahaan tersebut. Dulunya tergabung dalam satu nama yang dikenal dengan TSV Bayer 04 Leverkusen, sebuah klub olahraga yang anggotanya juga berpartisipasi dalam atletik, senam, bola basket, dan olahraga lainnya termasuk RTHC Bayer Leverkusen (dayung, tenis, dan hoki).